Home » Ekonomi » Ini Penyebab Ekspor Juni Loyo Jadi US$ 11,78 M

Ini Penyebab Ekspor Juni Loyo Jadi US$ 11,78 M

Pirnas.com 15 Jul 2019

Jakarta – Nilai ekspor Indonesia pada Juni tercatat sebesar US$ 11,78 miliar. Angka ini tercatat turun 8,98% dibandingkan periode yang sama tahun lalu (year on year/yoy). 

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto mengatakan penurunan impor di Juni sudah menjadi tren selama tiga tahun ke belakang. Terlebih lagi saat ini kondisi ekonomi dunia sedang mengalami pelemahan.

“Seperti saya sampaikan ekonomi global alami perlambatan harga komoditas fluktuatif dan cenderung menurun,” kata Suhariyanto di kantornya, Jakarta Pusat, Senin (15/7/2019).

Suhariyanto menjelaskan ekspor non migas tercatat mengalami penurunan karena minyak mentah dan gas. Sedangkan ekspor pertanian mengalami penurunan secara bulanan (month to month/mtm) namun secara yoy tercatat positif dengan sumbangan cengkeh, kakao dan tembakau.

“Untuk pertanian ada penurunan pada month to month tapi positif di yoy ekspor cengkeh, kakao, tembakau,” tambahnya.

Selanjutnya industri pengolahan tercatat negatif secara bulanan 19,62% sedangkan secara tahunan tumbuh. Melemahnya ekspor secara bulanan dikarenakan pakaian jadi, minyak sawit, kendaraan bermotor roda empat dan ekspor besi baja.

“Untuk pertambangan tutun 16,11% mtm tajam di batu bara alami penurunan, biji logam dan seng,” tambahnya.

Kemudian untuk ekspor permata seperti perhiasan dan permata naik dengan negara tujuan seperti Singapura, Hong Kong, Swiss, dan China. Begitu juga ekspor pupuk naik dengan negara tujuan India, Australia dan Filipina.

“Yang alami penurunan bahan bakar mineral turun 16,31% negara tujuan China, India, Jepang. Kendaraan dan bagian. lemak dan minyak hewan nabati,” lanjutnya.

(ara/ang)

Sumber : detik.com

Tags :

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Profil Data Kemiskinan warga Kabupaten Pakpak Bharat Menurun

Harsusilawati

03 Agu 2024

Post Views: 100 Pirnas.com | Pakpak Bharat – Angka kemiskinan di Kabupaten Pakpak Bharat terus mengalami penurunan dari tahun ketahun. Mengutip data kemiskinan yang diambil dari publikasi “Profil Kemiskinan Kabupaten Pakpak Bharat Tahun 2024” yang diserahkan oleh Kepala BPS Kabupaten Pakpak Bharat, Muslikhatun, SST kepada Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor pada acara Ramah -Tamah …

Terungkap, Perputaran Laju Ekonomi Kurun Waktu Pesta Oang-Oang Rp 2,3 Milyar Rupiah

Harsusilawati

31 Jul 2024

Post Views: 89 Pirnas.com | Pakpak Bharat – Perhelatan Event Pesta Budaya Oang-Oang Tahun 2024 Kabupaten Pakpak telah selesai digelar. Event tersebut tenyata membawa sejumlah berkah tersendiri bagi khususnya para pelaku UMKM yang turut ambil bagian dengan membuka kios dagangannya di area lokasi Pesta Budaya Pakpak tersebut. Tercatat laju perputaran uang selama pelaksanaan Pesta Oang-Oang …

Pemdes Lae Langge Namuseng Serahkan Bantuan Pemberdayaan Desa

Harsusilawati

26 Jul 2024

Post Views: 129 Pirnas.com | Pakpak Bharat – Pemerintahan Desa Lae Langge Namuseng Kecamatan Sitellutali Urang Julu yang dipimpin oleh Bpk Biller Berutu menyerahkan bantuan pemberdayaan Desa kepada masyarakat sebagai pengguna manfaat guna untuk meningkatkan sarana pertanian menuju masyarakat Lae Langge Namuseng yang sejahtera (Nduma) dan juga penyerahan bantuan kepedulian kepada warga nya yang telah …

Kadisperindakop Buka Pelatihan Manajemen Perkoperasian se-Kabupaten Pakpak Bharat

Harsusilawati

17 Jul 2024

Post Views: 141 Pirnas.com | Pakpak Bharat – Plt.Kepala Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan Pakpak Bharat, Sahat Parulian Boangmanalu, S.Pd,MM atas nama Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor membuka Pelatihan Manajemen Perkoperasian se kabupaten Pakpak Bharat di Ruang kelas balai Diklat BKPSDM Pakpak Bharat, desa Cikaok selasa tgl 16/07/2024 Sahat Boangmanalu dalam sambutannya menjelaskan, …

Bupati Batang Hari Serahkan 58 Sertifikat Redistribusi Tanah

Harsusilawati

17 Jul 2024

Post Views: 115 Pirnas.com | Muara Tembesi – Bupati Batang Hari Muhammad Fadhil Arief menghadiri sekaligus menyerahkan secara simbolis Sertifikat Redistribusi Tanah Tahun 2023, program PTSL Badan Pertanahan Nasional Kabupaten Batang Hari, bertempat di Halaman Kantor Desa Pematang Lima Suku Kecamatan Muara Tembesi pada Senin (15/724). Turut hadir pada acara tersebut para unsur Forkopimda Kabupaten …

Dinilai Sangat Potensi, Petani Pakpak Bharat Lirik Tanaman Kakao

Harsusilawati

14 Jul 2024

Post Views: 98 Pirnas.com | Pakpak Bharat – Satu lagi potensi perkebunan di Kabupaten Pakpak Bharat yang sudah dikenal baik masyarakat, belakangan ini komoditi Kakao cukup menarik perhatian karena nilai jualnya yang meningkat tajam beberapa waktu terakhir. Berkaitan dengan ini pula, Ms. Fay Fay Choo (Asia Cocoa Director Mars Incorporated) berkesempatan mengunjungi Kabupaten Pakpak Bharat …

Kategori Terpopuler