Home » Uncategorized » Polres Labuhanbatu Musnahkan Barang Bukti Narkotika Sabu 19.469 gram dan Ekstasi sebanyak 37.637 butir

Polres Labuhanbatu Musnahkan Barang Bukti Narkotika Sabu 19.469 gram dan Ekstasi sebanyak 37.637 butir

Harsusilawati 20 Jan 2025

Pirnas.com | Labuhanbatu – Polres Labuhanbatu melaksanakan pemusnahan barang bukti narkotika jenis sabu seberat 19.469 gram dan pil ekstasi sebanyak 37.637 butir atau setara dengan berat 14.859,13 gram. Kegiatan pemusnahan ini berlangsung pada Senin, 20 Januari 2025, di Gedung Serbaguna Mapolres Labuhanbatu, Jalan MH. Thamrin, Rantauprapat, Kabupaten Labuhanbatu.

Wakapolres Labuhanbatu, KOMPOL H. MATONDANG, S.H., M.H., yang memimpin konferensi pers, menjelaskan bahwa barang bukti yang dimusnahkan merupakan hasil pengungkapan kasus oleh Sat Narkoba Polres Labuhanbatu. Penangkapan dilakukan pada Jumat, 13 Desember 2024, terhadap tersangka Darwin alias DD di Jalan Lintas Ajamu – Negeri Lama, Desa Tanjung Haloban, Kecamatan Bilah Hilir, Kabupaten Labuhanbatu. Dari tersangka, petugas berhasil menyita 20 bungkus plastik besar bertuliskan “GUAN YING YANG” yang berisi sabu dan 8 bungkus plastik besar berisi pil ekstasi berwarna kuning dan merah.

“Barang bukti yang dimusnahkan ini merupakan hasil penyisihan setelah dilakukan pemeriksaan di Laboratorium Forensik Polda Sumut dan pembuktian di persidangan,” ungkap Wakapolres.

Kegiatan ini dihadiri sejumlah pejabat penting, termasuk Asisten I Pemkab Labuhanbatu Utara, Marwansyah, S.H., M.AP., Kepala BNN Kabupaten Labuhanbatu Utara, Karno Adhi Sumarsono, Jaksa Fungsional Susi Br. Sihombing, S.H., Ketua FKUB Labuhanbatu Dr. H. Galih Orlando, S.H., M.Kn., Ketua PWI Labuhanbatu Ronny Afrizal, S.E., serta perwakilan dari MUI Kabupaten Labuhanbatu.

Pemusnahan barang bukti dilakukan dengan cara direbus dan di belender disaksikan oleh para undangan sebagai wujud transparansi dan komitmen Polres Labuhanbatu dalam memberantas peredaran narkoba.

“Kami berkomitmen untuk terus memerangi peredaran narkotika di wilayah hukum Polres Labuhanbatu. Dukungan masyarakat sangat penting agar kita bersama-sama dapat menciptakan lingkungan yang bersih dari narkoba,” tutup Wakapolres.

( Iswan Munthe)

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Muspika Batang Kuis Gelar Rakor di Desa Tumpatan Nibung

Redaksi Syahrial

21 Apr 2025

Post Views: 27 DELI SERDANG| PIRNAS.COM –Muspika Kecamatan Batang Kuis menggelar Rapat Kerja (Rakor) dalam rangka mengoptimalkan kinerja pemerintah Kecamatan tahun 2024-2025 yang diadakan di Aula kantor Desa Tumpatan Nibung Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deliserdang, Senin 21 April 2025. Rapat Kordinasi yang dipimpin langsung Plt. Camat Batang Kuis Beny H. Tambunan S.STP M.AP ini dihadiri seluruh …

Polres Labuhanbatu Eratkan Silaturahmi Keluarga Besar Melalui Halal Bihalal Penuh Kehangatan

Harsusilawati

12 Apr 2025

Post Views: 32 Pirnas.com | Labuhanbatu – Suasana kebersamaan dan kekeluargaan terasa kental di Gedung Serbaguna Mapolres Labuhanbatu pada Rabu (09/04/2025). Polres Labuhanbatu menggelar acara Halal Bihalal Kapolres Polres Labuhanbatu bersama keluarga besar personel Polres Labuhanbatu dan Bhayangkari Cabang Labuhanbatu. Acara yang berlangsung di Jl. MH. Thamrin, Rantauprapat, Kabupaten Labuhanbatu ini dihadiri oleh seluruh jajaran …

Ketua DPD LSM PKR-N Rokan Hilir Angkat Bicara terkait sampah Menumpuk di sepanjang trotoar Kota Bagan batu

Harsusilawati

26 Mar 2025

Post Views: 46 Pirnas.com | Rohil – Ketua Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Swadaya Masyarakat Pilar Kesejahteraan Rakyat Nasioal ( DPD LSM PKR- N ) Rokan Hilir Alex Sitorus Baru angkat bicara soal kondisi permasalahan Sampah yang semakin krusial di sepanjang trtoar Bagan batu. Alex Sitorus yg ketua dpd lsm pkr- n Kabupaten Rokan Hilir mendesak …

Seorang PKWT Tersengat Listrik Dan Meninggal Dunia

Harsusilawati

18 Mar 2025

Post Views: 53 Pirnas.com | Labusel – Seorang karyawan berstatus PKWT (Perjanjian Kerja Waktu Tertentu) PTPN IV PalmCo Regional I, Kebun Sei Kebara, Kecamatan Torgamba Labuhanbatu Selatan Sumatera Utara tewas tersengat listrik di pagi hari. Insiden ini terjadi di Afdeling V, Blok S08 yang bersebrangan dengan jalur listrik (Blok S09) pada Minggu (16/3). Korban diketahui …

Seorang Pekerja Pemanen PKWT Meninggal Dunia Akibat Tersengat Arus Listrik Tegangan Tinggi Saat Melakukan Pekerjaannya

Harsusilawati

18 Mar 2025

Post Views: 44 Pirnas.com | Labusel Seorang pekerja pemanen PKWT (PEKERJA KONTRAK WAKTU TERTENTU) di kebun sei kebara pada hari minggu 16 maret 2025 di lokasi blok S08 bersebrangan dengan blok S09 sei kebara afdeling V. Dengan tidak sengaja mendirikan alat panen menyambar arus bertegangan tinggi mengakibatkan memakan korban hilangnya nyawa. Adapun pemanen PKWT yang …

Akibat Kelalaian Dalam Bekerja Pemanen Kebun Sei Kebara Tersengat Listrik Saat Bekerja, Perusahaan Tanggung Jawab Penuh dan Berikan Santunan

Harsusilawati

18 Mar 2025

Post Views: 51 Pirnas.com | Labuhanbatu Selatan – Sebuah kecelakaan kerja terjadi pada Minggu (16/3/2025) di Kebun Sei Kebara, tepatnya di Blok S08 yang berseberangan dengan jalur listrik (Blok S09) di Afdeling V. Seorang pemanen pekerja kontrak waktu tertentu (PKWT) mengalami insiden fatal ketika alat panennya secara tidak sengaja tersentuh kabel listrik bertegangan tinggi, yang …

Kategori Terpopuler