Home » Politik » Warga Desa Tinada Sambut Kampanye Kandidat FBT-MO

Warga Desa Tinada Sambut Kampanye Kandidat FBT-MO

Pirnas.com 23 Okt 2020

PIRNAS.COM | PAKPAK BHARAT – Kandidat pasangan calon bupati dan wakil bupati Pakpak Bharat Franc Benhard Tumanggor dengan DR. H. Mutsyuhito Solin MPd (FBT-MO) disambut hangat oleh masyarakat pendukung dan simpatisannya.

Hal itu terlihat saat FBT-MO beserta rombongan melaksanakan kampanye di desa Tinanda, kecamatan Tinada, Kamis (22/10).

Acara kampanye diawali dengan menyanyikan lagu wajib nasional Indonesia Raya dan do’a bersama.

Kegiatan kampanye FBT-MO di desa Tinada tersebut di lakukan di lima titik dusun tempat pertemuan kampanye sesuai dengan petunjuk aturan kampanye dengan mematuhi protokol kesehatan pencegahan dan pemutusan mata rantai Covid-19.

Kampanye dimaksud juga diawasi dari pihak independen terkait, yakni Kepolisian dan Bawaslu kecamatan, seperti di kediaman ibu Rosmianna Tumangger tepatnya di Dusun Satu, Desa Tinada, Kecamatan Tinada, Paslon FBT-MO disambut warga dengan beras pihir suatu prosesi adat suku Pakpak untuk penyambutan bagi tamu terhormat (raja).

Salah satu juru kampanye dari partai pengusung kandidat, Togatorop Sinamo anggota DPRD aktif dari partai PDIP dalam sambutanya menyampaikan kepada warga desa Tinada bahwa Paslon FBT-MO merupakan pigur yang sudah diseleksi pengurus partai politik baik dari propinsi dan pusat.

“Kami dari tujuh partai politik pengusung dengan empat belas orang pemegang mandat kursi di DPRD Pakpak Bharat, berkomitmen untuk memenangkan Paslon FBT-MO bersama dengan warga untuk menghantarkan beliau menjadi bupati/wakil bupati Pakpak Bharat periode 2021-2025 pada 9 Desember mendatang”, tutur Togatorop.

Dengan visi – misi kandidat FBT-MO yang tidak perlu diragukan lagi karena mudah untuk di cernah dan di implementasikan bersama.

Dengan enam partai politik memiliki menteri di pusat, begitu juga Bapak MP Tumanggor ayahandanya Franc Benhard Tumanggor yang merupakan tokoh pemerakarsa lahirnya pemekaran kabupaten Pakpak Bharat tujuh belas tahun lalu.

MP Tumanggor diyakini dan sudah terbukti di masa kepemimpinanya menjadi bupati di kabupaten Dairi ketika itu.

Beliau dengan relasi dan pergaulan yang luas di pusat baik dari segala ling/bidang, sehingga sangat diyakini dapat memudahkan FBT-MO melobi dan menggiring sejumlah dana untuk pembangunan kesejahteraan kabupaten Pakpak Bharat ke depannya.

“Proritas pembanguna Paslon FBT-MO jika terpilih nantinya yaitu ; bidang kesehatan, pendidikan dan pertanian sehingga apa yang diharapkan masyarakat nantinya dapat tercapai, tetapi semua itu tetap penentunya bapak dan ibu, semoga pada 9 Desember nanti Paslon Franc benhard tumanggor-Dr H mutsuhyto solin,Mpd (FBT-MO) menang”, harapnya.

Hal yang sama juga di sampaikan ketua pelaksana harian sulang silima marga solin, brru, bere, ibebere ampun solin, harapannya apa yang di rencanakan Paslon FBT-MO menjadi kenyataan tentu tidak terlepas dari dukungan dan pilihan warga tinada khususnya dan Pakpak Bharat umumnya.

Solin juga mengajak semua warga yang berhadir supaya mengajak keluarga memilih Paslon nomor urut 1 ini pada 9 Desember, “Sehingga apa yang kita harapkan kedepan dapat tercapai”,ungkapnya.

Sementara Franc Benhard tumanggor berjanji apabila terpilih nantinya akan merealisasikan visi-misi mereka.

“Kemenangan kami nantinya adalah kemenangan bapak dan ibu juga, jadi marilah kita berdoa dan memilih paslon FBT-MO sehingga apapun yang kita harapkan nantinya dapat tercapai”, harapnya.

Selanjutnya Dr H Mutsuhyto Solin, MPd dalam kampanyenya mengajak warga supaya memilih Paslon FBT-MO.

“Jika kami terpilih nantinya peningkatan mutu pendidikan, kesehatan, pertanian adalah perioritas kami, begitu juga pembangunan harus merata dan berkeadilan sehingga masyarakat mencapai kesejahtraan (nduma)”, ajaknya.

Acara berlangsung dengan tertib diakhiri dengan sosialisasi tata cara pencoblosan pada kertas suara paslon nomor urut 1 FBT-MO.

(Jaman Munthe)

Tags :

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
PC TIDAR Labusel Gelar Rapat Persiapan Rakorda se-Sumut dan Nyatakan Dukungan untuk Sis Rahayu Saraswati

Ades

12 Apr 2025

Post Views: 51 Labuhanbatu Selatan | Pirnas.com – Jum’at, 11 April 2025, Pengurus Cabang TIDAR Labuhanbatu Selatan (PC TIDAR Labusel) menggelar rapat penting sebagai langkah awal dalam menyukseskan Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) TIDAR se-Sumatera Utara yang akan digelar di Labusel. Selain membahas teknis dan strategi pelaksanaan Rakorda, rapat ini juga menjadi momentum penyampaian pernyataan sikap …

Semarak HUT ke-17 Partai Gerindra, DPC Labuhanbatu Selatan Gelar Program Sosial

Ades

06 Feb 2025

Post Views: 101 Pirnas.com | Labuhanbatu Selatan – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Partai Gerindra, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Labuhanbatu Selatan mengadakan serangkaian kegiatan sosial yang memberikan manfaat langsung bagi masyarakat. Acara ini berlangsung pada Selasa, 6 Februari 2025, di Kota Pinang dan dihadiri oleh seluruh pengurus dan berbagai elemen masyarakat. …

Catatan Akhir Tahun SMSI Sumut 2024

Hidayat Chan

29 Des 2024

Post Views: 134 Membangun Kembali Tatanan Organisasi Pasca Pilkada   Oleh; Erris J Napitupulu M. Agus Utama   Pirnas.com|Sumut –SERIKAT Media Siber Indonesia – Provinsi Sumatera Utara (SMSI Sumut) wajib menata kembali tatanan organisasi media siber terbesar di dunia, khususnya lingkup Provinsi Sumatera Utara terlebih pasca berakhirnya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Pilkada 2024 telah …

Suara Demokrasi Dari Balik Jeruji: Warga Binaan Dan Pegawai Lapas Labuhan Ruku Sangat Antusias untuk Salurkan Hak Pilih di Pilkada 2024

Harsusilawati

27 Nov 2024

Post Views: 182 Pirnas.Com | Batu Bara – Gunamemeriahkan pesta rakyat pada Pilkada 2024 ini, Sebanyak 1901 (termasuk DPTb) orang warga binaan dan pegawai di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Labuhan Ruku Kanwil Kemenkumham Sumut menggunakan hak suaranya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 ini. Dalam pelaksaan Pilkada ini, Lapas Labuhan Ruku telah menyediakan …

Sukses Gelar Simulasi, Lapas Labuhan Ruku Kanwil Kemenkumham Sumut Siap Hadapi Pilkada Tahun 2024

Harsusilawati

22 Nov 2024

Post Views: 149 Pirnas.Com | Batu Bara – Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku sukses menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara serta penggunaan aplikasi Sirekap. Kegiatan yang melibatkan berbagai pihak ini bertujuan untuk memastikan kelancaran proses pemilu bagi warga binaan, Kamis(21/11/2024) Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Upacara dalam dihadiri oleh Plh Kalapas Labuhan Ruku Suriawan dan …

Jelang Pilkada Serentak, Kalapas Labuhan Ruku Kanwil Kemenkumham Sumut Berikan Arahan Kepada Warga Binaan

Harsusilawati

14 Nov 2024

Post Views: 151 Pirnas.Com | Batu Bara – Kalapas Labuhan Ruku Alexander Lisman Putra didampingi Pejabat Struktural memberikan pengarahan terkait Pilkada Tahun 2024 di Lapangan Lapas pada Kamis(14/11/2024) Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak dan memastikan warga binaan menggunakan hak suaranya dengan baik. Kalapas Labuhan Ruku, Alexa menegaskan tidak ada mengarahkan warga binaan untuk mendukung dan …

Kategori Terpopuler