Home » Daerah » Gagal Nyolong Sepeda Motor, Seorang Pedagang Ikan Di Gelandang Ke Mapolsek Perbaungan

Gagal Nyolong Sepeda Motor, Seorang Pedagang Ikan Di Gelandang Ke Mapolsek Perbaungan

Harsusilawati 07 Agu 2024

PIRNAS.COM | Medan – Seorang pemuda berinisial MAS (23) warga Jalan Panglima Denai Gang Ambai Kelurahan Harjo Sari Kecamatan Medan Amplas Kota Amplas yang berprofesi sebagai sebagai penjual ikan harus meringkuk di sel tahanan Mapolsek Perbaungan lantaran aksi nya yang ingin mencuri sepeda motor milik Ikhsan Taufik warga Lingkungan V Kelurahan Tualang Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara kepergok oleh isteri korban

Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Jhon Hery Rakutta Sitepu melalui Kapolsek Perbaungan, AKP S. Gurusinga didampingi Kanit Reskrim Ipda L. Torosky RBP Manik kepada sejumlah awak media, Selasa (6/8)2024) menjelaskan bahwa peristiwa tersebut bermula saat isteri korban sedang memanasi sepeda motor Honda Beat bernopol  BK 6711-XAZ, warna putih miliknya di halaman rumahnya yang akan di pergunakan untuk berbelanja.

“Jadi pada hari Minggu (4/8/2024) sekira pukul 06.00 Wib, isteri korban memanasi sepeda motornya yang akan di pergunakan untuk belanja, lalu isteri korban meninggalkan sepeda motornya dan melayani para pembeli. Tiba-tiba datang seorang pemuda dengan penutup kepala dan Jacket hitam masuk ke halaman rumah korban, lalu mendekati dan memegang kedua setang dan akan menaiki sepeda motor korban, namun aksi pelaku diketahui oleh isteri korban, lantas isteri korban berteriak “maling..maling”, mendengar teriakan isteri korban, pelaku langsung melarikan diri ke arah belakang rumah. Karena tidak berhasil menemukan pelaku, akhirnya korban bersama isterinya membuat Laporan Polisi di Mapolsek Perbaungan” papar AKP S. Gurusinga.

Lebih lanjut perwira pertama yang pernah menjabat Pj. Kapolsek Torgamba ini menjelaskan setelah menerima laporan dari korban dengan nomor : LP / B / 154 / VIII / 2024 / SPKT /POLSEK PERBAUNGAN / POLRES SERGAI / POLDA SUMUT, tanggal 04 Agustus 2024, Kanit Reskrim beserta anggota langsung bergerak ke lokasi kejadian.

“Setelah menerima Laporan korban, Kanit Reskrim Ipda L. Torosky RBP Manik beserta tim opsnal unit Reskrim Polsek Perbaungan menuju lokasi untuk melakukan olah TKP. Setibanya di lokasi Personel Unit Reskrim di bantu warga mencari pelaku dan akhirnya pelaku berhasil ditemukan dan langsung di ringkus. Saat dilakukan interogasi, pelaku mengakui perbuatannya ingin mencuri sepeda motor milik korban. Dan dengan gerak cepat pelaku beserta barang bukti berupa satu unit sepeda motor Honda Beat warna putih bernopol BK 6711 XAZ di bawa ke Mapolsek Perbaungan untuk proses penyidikan lebih lanjut” ujar Perwira Pertama Polri berpangkat tiga garis di pundak yang akrab dengan insan pers ini mengakhiri.

( TIM/RED )

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Plt Kadisdik Labuhanbatu Buka Pelatihan Pembelajaran Mendalam Bagi Guru Dan Kepala Sekolah 

Hidayat Chan

09 Jul 2025

Post Views: 11 PIRNAS.COM||Labuhanbatu – Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Labuhanbatu Abdi Jaya Pohan SH, membuka secara resmi Pelatihan Pembelajaran Mendalam di SMP N 1 Ransel, dan SDN 10 Ransel, Selasa (08/07/2025). Pelatihan Pembelajaran Mendalam tersebut di ikuti oleh para Guru SD Dan SMP, Kepala Sekolah, Pengawas, yang termasuk dalam kategori sekolah penerima Pos Kinerja. …

Team LIBAS dan Warga Laporkan Dugaan Korupsi Dana Desa di Perkebunan Teluk Panji dan Teluk Panji 3 ke Kejari Labusel

A S

08 Jul 2025

Post Views: 23 PIRNAS.COM | Labuhanbatu Selatan — Dewan Pimpinan Daerah Ligh Independent Bersatu (DPD Team LIBAS) Labuhanbatu bersama masyarakat resmi melaporkan Penjabat (Pj) Kepala Desa Perkebunan Teluk Panji dan Pj Kepala Desa Teluk Panji III ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Labuhanbatu Selatan pada Senin, 7 Juli 2025. Laporan tersebut disampaikan melalui surat resmi bernomor: XXII/LBS/VII/2025 …

Inspektorat Labuhanbatu Diminta Serius Periksa DD Pematang Seleng TA 2022- 2023

Hidayat Chan

06 Jul 2025

Post Views: 41 Keterangan ; Gambar fhoto lahan pertanian desa Pematang Seleng “Mangkrak”. PIRNAS.COM||Labuhanbatu -Kepala inspektorat Kabupaten Labuhanbatu Ahlan T Ritonga SH, kembali diminta untuk serius melakukan pemeriksaan Dana Desa (DD) didesa Pematang Seleng Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu tahun anggaran 2022 sampai tahun anggaran 2023. Pasalnya, sejak dilaporkan oleh DPD Tipikor Indonesia tim investigasi …

Sedang Transaksi Narkoba, Dua Pria Ditangkap Satres Narkoba Polres Binjai

Redaksi Syahrial

20 Jun 2025

Post Views: 30 BINJAI-SUMUT || PIRNAS.COM – Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polres Binjai, Polda Sumatera Utara, kembali berhasil menggagalkan peredaran narkotika jenis ekstasi di wilayah hukumnya. Dua orang pria berinisial A (29) dan MA (19) diamankan saat diduga tengah melakukan transaksi narkoba di Jalan Jenderal Jamin Ginting, Kelurahan Rambung Barat, Kecamatan Binjai Selatan, Kota Binjai, Senin (16/6/2025) sekitar pukul …

TeamSus Polres Labuhanbatu Ungkap kasus penyalahgunaan Narkotika jenis sabu di Sei Sakat Balwan Target DPO

Hidayat Chan

17 Jun 2025

Post Views: 79 PIRNAS.COM||Labuhanbatu -Personil Gabungan Polres Labuhanbatu. Yang dipimpin Oleh KANIT PIDUM IPDA MISTRANIUS PURBA S.H. Beserta Team mengamankan 3 (Tiga) Orang laki-laki dalam dugaan tindak pidana narkotika jenis sabu di Wilayah Hukum Polres Labuhanbatu. Pada hari Selasa tanggal 17 Juni 2025, sekira pukul 12.30 Wib Dusun 1 Desa Sei Sakat Kec. Panai Hilir, …

Nyambi Jadi Bandar Narkoba, Seorang Pria Ditangkap Satres Narkoba Polres Binjai

Redaksi Syahrial

16 Jun 2025

Post Views: 39 BINJAI-SUMIT || PIRNAS.COM – Satuan Reserse Narkoba Polres Binjai, Polda Sumatera Utara, kembali menggagalkan peredaran narkotika jenis sabu-sabu. Seorang pria berinisial RP (37), warga Kelurahan Limau Mungkur, Kecamatan Binjai Barat, berhasil diamankan di Jalan Jenderal Gatot Subroto, Kelurahan Suka Maju, Kecamatan Binjai Barat, Kota Binjai, Sabtu (14/6/2025) sekitar pukul 23.00 WIB. Penangkapan berawal dari …

Kategori Terpopuler