Home » Daerah » MASJID BERSEJARAH DI MEDAN UTARA, WARISAN KESULTANAN DELI

MASJID BERSEJARAH DI MEDAN UTARA, WARISAN KESULTANAN DELI

Pirnas.com 13 Des 2019

PIRNAS.COM & PIRNAS.ORG | MEDAN UTARA –ย Tidak banyak masjid berdampingan dengan kuburan, apalagi meletakkan kuburan di bagian depan. Saat awak media ini berkunjung sekaligus melaksanakan sholat jum’at di Masjid Raya Al Osmani, Jalan Yos Sudarso / Jalan Medan Belawan Kelurahan Pekan Labuhan Kecamatan Medan Labuhan pada Jum’at (13-12-2019) sekitar jam 11.30 Wib. Terlihat disisi depan Masjid terdapat kuburan dengan dilingkari beton yang menonjol menjadi spesial dan diletakkan di muka karena merupakan kuburan para Sultan Deli.

Masjid Al Osmani menjadi mesjid dengan sejarah yang lekat dengan kesultanan, dan dipilih menjadi tempat peristirahatan terakhir (makam) lima sultan beserta keturunannya.
Didalam komplek masjid terdapat lima makam Raja Kesultanan Deli yang dikuburkan.
Yakni Tuanku Panglima Pasutan (Raja Deli ke 4), Tuanku Panglima Gandar Wahid (Raja Deli ke 5), Sultan Amaluddin Perkasa Alam (Raja Deli ke 6), Sultan Osman Perkasa Alam (Raja Deli ke 7) dan Sultan Mahmud Perkasa Alam (Raja Deli ke 8).

Setelah selesai sholat jum’at, awak media ini lalu menemui Badan Kenaziran Masjid sambil berbincang menanyakan akan sejarah masjid tersebut. Drs.H.Ahmad Fahroni, Ketua BKM Masjid Raya Al Osmani, menuturkan biasanya saat jelang Ramadan nanti banyak keturunan sultan dan warga melayu dari Medan yang datang berziarah.

“Selain kuburan sultan dan keturunannya, kuburan panglima besar dan ulama besar di zaman kesultanan juga dikuburkan di bagian muka mesjid. Sedangkan area kanan dan kiri hingga belakang masjid merupakan kuburan umat muslim sekitar,” katanya.

Fahroni juga menceritakan, awalnya tidak ada yang mengetahui pasti letak kuburan sultan tersebut karena tidak ada tanda. Hingga kemudian, ada keturunan sultan yang mendapat mimpi ditunjukkan sultan letak kuburannya, barulah kuburan tersebut dipagari dan ditandai dengan nama tulisan Arab.

“Awalnya hanya kuburan Sultan Osman Perkasa Alam, dan Sulthan Mahmud Perkasa Alam yang ada di sini. Sedangkan kuburan Tuanku Panglima Pasutan (Raja Deli 4), Tuanku Panglima Gandar Wahid (Raja Deli 5), Sultan Amaluddin Perkasa Alam (Raja Deli 6) dipindahkan pada 1999 karena pelebaran Sungai Deli, sebelumnya dikubur di Kuburan Kampung Alai, Medan Labuhan,” katanya.

Sementara itu, Abdul Sholeh peziarah asal Labuhan menuturkan sering ziarah setelah selesai sholat jum’at di makam sultan yang berada si sekitar Masjid Raya Al Osmani.

“Setiap saya sholat jum’ at disini selalu saya ziarah sebagai bentuk kecintaan saja kepada sejarah dan masa-masa beliau di saat pemerintahan Kerajaan Deli. Saya sangat suka sejarah, mesjid ini banyak menyimpan sejarah karena menjadi peninggalan tertua dari Kesultanan ke 7 dan ke 8,” pungkasnya.

Reporter : Zainal Abidin.

 

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Ciptakan Zero Halinar, Lapas Labuhan Ruku Kanwil Kemenkumham Sumut Gelar Razia Penggeledaha

Harsusilawati

18 Okt 2024

Post Views: 4 Pirnas.Com | Batu Bara – Kepala Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (Ka. KPLP) Lapas Labuhan Ruku, Ziko Lukita, memimpin langsung kegiatan penggeledahan kamar hunian pada Rabu (16/10/2024) Sebelum penggeledahan dimulai, seluruh petugas mengikuti apel bersama yang dipimpin oleh Ka. KPLP. Apel ini dihadiri oleh karupam, Staf KPLP dan jajaran pengamanan malam Lapas Labuhan …

Anjangsana ke Panti Asuhan Ini Yang Dilakukan Pemkab Labuhanbatu

Hidayat Chan

16 Okt 2024

Post Views: 27 PIRNAS.COM|Labuhanbatu -Dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Labuhanbatu ke 79, Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu melakukan kegiatan Anjangsana ke panti asuhan di Kecamatan Rantau Utara dan Rantau Selatan. Rabu (16/10/2024). Pjs Bupati Labuhanbatu Dr. H. Faisal Arif Nasution, S.Sos. M.Si menyampaikan ini kegiatan rutin tahunan yang dilakukan Pemkab dalam memperingati hari jadi Kabupaten Labuhanbatu. …

Kunjungan Kerja Ke PUDAM Tirta Bina, PJS Bupati Labuhanbatu Pastikan Kwalitas Pelayanan Publikย 

Hidayat Chan

16 Okt 2024

Post Views: 9 PIRNAS.COM|Labuhanbatu -Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Labuhanbatu Dr. H. Faisal Arif Nasution, M.Si melakukan kunjungan kerja ke Kantor Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PUDAM) Tirta Bina Labuhanbatu. Jl. WR Supratman, Padang Matinggi Kecamatan Rantau Utara. Rabu (16/10). Dalam kunjungannya, Pjs. Bupati Faisal Arif disambut langsung oleh Direktur PUDAM Tirta Bina Labuhanbatu M. Lutfi, …

Pemkab Labuhanbatu Terima Penghargaan Dari Panitia PON ke XXl ACEH – SUMUT 2024

Hidayat Chan

15 Okt 2024

Post Views: 196 PIRNAS.COM|Labuhanbatu-Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu menerima penghargaan dari panitia Pekan Olahraga Nasional (PON) XXl ACEH – SUMUT 2024, Selasa 15 Oktober 2024, di halaman depan Kantor Bupati Labuhanbatu. Penyerahan penghargaan untuk Pemkab Labuhanbatu diserahkan oleh panitia besar PON bapak Bangun kepada Asisten l Drs. H. Sarimpunan Ritonga, M.Pd didampingi Kasat Pol PP Labuhanbatu M. …

Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Prabumulih, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Sumatera Selatan

Harsusilawati

15 Okt 2024

Post Views: 11 Pirnas.com | Prabumulih – Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Prabumulih, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Ham Sumatera Selatan. Melakukan razia di kamar hunian warga binaan yang mana razia ini rutin dilakukan secara berkala. Selasa, 15 Oktober 2024 Penggeledahan terhadap kamar hunian warga binaan ini bertujuan untuk mencegah barang terlarang dan berbahaya masuk …

Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku Kanwil Kemenkumham Sumut Gelar Upacara Kenaikan Pangkat

Harsusilawati

15 Okt 2024

Post Views: 14 Pirnas.Com | Batu Bara –ย  Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Labuhan Ruku Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara melaksanakan Upacara Penyematan Tanda Kenaikan Pangkat Pegawai pada Selasa (15/10/24). Bertempat di Lapangan Upacara Lapas Labuhan Ruku, terdapat 6 (enam) orang petugas Lapas Labuhan Ruku terhitung mulai tanggal 01-10-2024 resmi menyandang pangkat baru …

Kategori Terpopuler