Home » Politik » SEJUMLAH BALON BUPATI LABUSEL 2020, TELAH BERMUNCULAN, NAMUN Hj HASANAH HARAHAP DAN Drs H RIVAI NASUTION MM BAKAL BERSAING KETAT

SEJUMLAH BALON BUPATI LABUSEL 2020, TELAH BERMUNCULAN, NAMUN Hj HASANAH HARAHAP DAN Drs H RIVAI NASUTION MM BAKAL BERSAING KETAT

Pirnas.com 07 Nov 2019

Labusel, pirnas.org & pirnas.com | Jelang Pilkada Labuhanbatu Selatan 2020, sejumlah bakal calon bupati bermunculan. Namun diyakini, dua bakal calon akan bersaing ketat yakni Hj Hasnah Harahap, isteri Bupati Labusel petahana, Wildan Aswan Tanjung dengan Ketua Umum PB Ikatan Keluarga Labuhanbatu Selatan (IKLAS), Rivai Nasution.

“Kedua bakal calon ini, dinilai sama-sama memiliki potensi besar dalam Pilkada Labusel tahun depan. Hj Hasnah Harahap sebagai istri Bupati petahana sudah pasti diuntungkan. Sedangkan Rivai, dikenal sebagai sosok yang sangat dekat dengan masyarakat dan sangat peduli dengan aspirasi masyarakat dan mahasiswa Labusel”, kata pengamat politik asal Labusel, Rambe M Kholil kepada wartawan, kemarin.

Menurutnya, Rivai layak diperhitungkan sebagai penantang istri bupati petahana, karena dia sosok birokrat yang sudah kenyang akan asam garam pemerintahan. Apalagi di Pemko Medan, tempatnya bertugas saat ini, Rivai lah yang membidangi kerjasama antara Pemko Medan dengan sejumlah Negara sahabat seperti Jepang, Korea Selatan, hingga Amerika Serikat.

“Sedangkan untuk kampung halamannya, Rivai juga sudah banyak berbuat khususnya dalam kegiatan kemasyarakatan. Yang paling membekas di hati masyarakat, yakni kegiatan napak tilas kejayaan Kesultanan Bahran Kota Pinang beberapa waktu lalu. Ini membuktikan dia memang sangat peduli dengan kampung halamannya,” ungkap Kholil.

Dia juga menyebutkan, sosok Rivai sangat dikenal baik di kalangan tokoh agama, kaum ibu, akademisi, mahasiswa, aktivis, politisi, bahkan masyarakat dari kalangan bawah. “Dia juga sangat sering berbaur dengan masyarakat. Ini juga menjadi modal terbesar bagi Rivai. Jadi, dia sudah berbuat nyata, bukan sekadar kata-kata,” tegasnya.

Bahkan Kholil memprediksi, setidaknya 45 persen dukungan masyarakat sudah dikantongi Rivai. Ini terlihat dari setiap Rivai turun ke masyarakat, selalu mendapat sambutan positif. Karenanya, dia sangat yakin, Rivai bakal menjadi pesaing terkuat bagi Hj Hasnah Harahap yang didukung ‘kekuatan’ suaminya sebagai bupati petahana. “Kalau dari sisi popularitas, sudah pasti Hj Hasnah Harahap lebih unggul. Tapi dari sisi elektabilitas dan kapabilitas belum tentu,” katanya.

Dia juga berkeyakinan, Rivai akan mampu membangun Labusel jika terpilih menjadi bupati. Hal ini didasari dengan rasa kepedulian Rivai terhadap kampung halamannya. “Apalagi, Rivai merupakan salah satu tokoh pemekaran Labuhanbatu, tentunya dia ingin mewujudkan cita-cita pembentukan Kabupaten Labuhanbatu Selatan yang hingga kini belum terwujud,” pungkasnya.

(R marpaung)

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Semarak HUT ke-17 Partai Gerindra, DPC Labuhanbatu Selatan Gelar Program Sosial

Ades

06 Feb 2025

Post Views: 56 Pirnas.com | Labuhanbatu Selatan – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Partai Gerindra, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Labuhanbatu Selatan mengadakan serangkaian kegiatan sosial yang memberikan manfaat langsung bagi masyarakat. Acara ini berlangsung pada Selasa, 6 Februari 2025, di Kota Pinang dan dihadiri oleh seluruh pengurus dan berbagai elemen masyarakat. …

Catatan Akhir Tahun SMSI Sumut 2024

Hidayat Chan

29 Des 2024

Post Views: 89 Membangun Kembali Tatanan Organisasi Pasca Pilkada   Oleh; Erris J Napitupulu M. Agus Utama   Pirnas.com|Sumut –SERIKAT Media Siber Indonesia – Provinsi Sumatera Utara (SMSI Sumut) wajib menata kembali tatanan organisasi media siber terbesar di dunia, khususnya lingkup Provinsi Sumatera Utara terlebih pasca berakhirnya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Pilkada 2024 telah …

Suara Demokrasi Dari Balik Jeruji: Warga Binaan Dan Pegawai Lapas Labuhan Ruku Sangat Antusias untuk Salurkan Hak Pilih di Pilkada 2024

Harsusilawati

27 Nov 2024

Post Views: 105 Pirnas.Com | Batu Bara – Gunamemeriahkan pesta rakyat pada Pilkada 2024 ini, Sebanyak 1901 (termasuk DPTb) orang warga binaan dan pegawai di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Labuhan Ruku Kanwil Kemenkumham Sumut menggunakan hak suaranya pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024 ini. Dalam pelaksaan Pilkada ini, Lapas Labuhan Ruku telah menyediakan …

Sukses Gelar Simulasi, Lapas Labuhan Ruku Kanwil Kemenkumham Sumut Siap Hadapi Pilkada Tahun 2024

Harsusilawati

22 Nov 2024

Post Views: 103 Pirnas.Com | Batu Bara – Lapas Kelas IIA Labuhan Ruku sukses menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara serta penggunaan aplikasi Sirekap. Kegiatan yang melibatkan berbagai pihak ini bertujuan untuk memastikan kelancaran proses pemilu bagi warga binaan, Kamis(21/11/2024) Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Upacara dalam dihadiri oleh Plh Kalapas Labuhan Ruku Suriawan dan …

Jelang Pilkada Serentak, Kalapas Labuhan Ruku Kanwil Kemenkumham Sumut Berikan Arahan Kepada Warga Binaan

Harsusilawati

14 Nov 2024

Post Views: 126 Pirnas.Com | Batu Bara – Kalapas Labuhan Ruku Alexander Lisman Putra didampingi Pejabat Struktural memberikan pengarahan terkait Pilkada Tahun 2024 di Lapangan Lapas pada Kamis(14/11/2024) Kegiatan ini bertujuan untuk mengajak dan memastikan warga binaan menggunakan hak suaranya dengan baik. Kalapas Labuhan Ruku, Alexa menegaskan tidak ada mengarahkan warga binaan untuk mendukung dan …

Pj. Gubernur Sumut Agus Fatoni Akan Tindak Tegas ASN yang Tidak Netral dalam Pilkada

Harsusilawati

25 Okt 2024

Post Views: 93 Pirnas.com | Medan – Penjabat (Pj.) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Agus Fatoni akan menindak tegas Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bersikap tidak netral dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024. Hal ini disampaikan dalam acara Deklarasi Netralitas ASN se-Sumut di Aula Tengku Rizal Nurdin, Rumah Dinas Gubernur, Sumut, Rabu (23/10/2024). “Saya …

Kategori Terpopuler