Home » Olahraga » H LAHMUDDIN TERPILIH SEBAGAI PUTRA MAHKOTA WONG JOWO LABUSEL

H LAHMUDDIN TERPILIH SEBAGAI PUTRA MAHKOTA WONG JOWO LABUSEL

Pirnas.com 07 Okt 2019

LABUSEL, PIRNAS | Minggu (6/10/2019) bakda Ashar dikediaman Sujarwo SH, Dusun Al Amin, Desa Asam Jawa, Kecamatan Torgamba, Kabupaten Labuhanbatu Selatan Sumatera Utara atau di warung Bakso ZASKYA Aek Batu.

Pemilihan Putra Mahkota Labusel dimulai pukul 16.00 wib Minggu (6/10/2019) hingga selesai pukul 17.32 wib .

Dalam rangkaian pemilihan kembali seorang Putra Mahkota wong jowo se-Kabupaten Labuhanbatu Selatan yang sebelumnya dipangku oleh Sujarwo SH beberapa tahun yang lalu.

Kini orang jawa se-Kabupaten Labuhanbatu Selatan memilih kembali sosok Putra Mahkota Wong Jowo Labusel yang amanah dan mampu mengemban tugasnya sebagai Putra Mahkota Jawa ditahun 2019, ini sampai kedepannya yang tidak bisa dipastikan kapan berahir Gelar Putra Mahkota Labusel, namun jika Putra Mahkota jawa yang terpilih tidak lagi mampu mengemban tugasnya, maka Putra Mahkota Labusel dapat diberikan kepada orang lain dengan mengadakan musawarah dan pemilihan kembali.

Sekitar pukul 17.00wib, dalam hasil musyawarah bersama, maka ditentukan sejak hari itu juga hasil musawarah menetapkan, H. Lahmuddin terpilih sebagai Putra Mahkota Wong Jowo tahun 2019 terpilih.

H.Lahmuddin adalah mempunyai seorang istri, Hj Suryani dan empat putra, satu putri serta tiga orang cucu, berdomisili di Pasir Tuntung, Simongi Kampung Baru, Kecamatan Kotapinang, Kabupaten Labuhanbatu Selatan, Sumatera Utara, sosok peramah dan santun .

Beliau adalah aggota DPRD labusel priode 2014- 2019 dan terpilih kembali dengan doa dan dukungan rakyat Kota pinang, priode 2019-2024 dari Fraksi PKS.

Dengan kejujuran dan kepiawiannya sebagai wakil rakyat yang merakyat, kini H. Lahmuddin terpilih lagi sebagai Duta orang Jawa Labusel atau denngan sebutan Putra Mahkota Wong Jowo Labusel.

Putra Mahkota Labusel terpilih akan di naikkan lagi setingkat derajatnya untuk maju bertarung didunia perpolitikan dengan memperebutkan LS 1 maupun LS 2 masa priode 2020 -2025 dipilbub tahun depan.

Salah satu tokoh jawa Labusel Rudi hartono juga Sekjen Puja Kusuma Labusel, mengatakan dalam kata sambutannya, orang jawa di Labusel sangat banyak.

“Penduduk suku jawa ada sekitar enam puluh persen dari jumlah penduduk Labusel keseluruhannya atau kira kira dua puluh tujuh ribu orang” katanya.

Sujarwo SH ketika menyerahkan simbol wong Jowo sebuah Keris dan sebuah Blangkon kepada H. Lahmuddin, Beliau menangis bahagia sambil meneteskan air mata, semoga kelak Putra Mahkota dapat dipercaya, amanah dan dapat mengangkat derajat Wong Jowo kedepan lebih baik di Labusel ini.

Setelah acara selesai ditutup dengan Doa, sebagai rasa syukur atas suksesnya pemilihan Putra Mahkota Labusel dengan rasa haru dan hikmat serta dapat memberi manfaat di hari hari yang akan datang, hususnya Wong Jowo di Labusel ini.
(Ridwan marpaung)

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
M. Ikram Simanjuntak, Top Skorer Turnamen Sepak Bola U13 Desa Bangai Tahun 2024 Piala PJ Kepala Desa Bangai

Harsusilawati

25 Jul 2024

Post Views: 12 Pirnas.com | Bangai – Muhammad Ikram Simanjuntak berhasil menjadi Top Skorer dalam Turnamen Sepak Bola U13 Desa Bangai Tahun 2024. Turnamen yang memperebutkan Piala Penjabat (PJ) Kepala Desa Bangai ini berlangsung meriah dan diikuti oleh berbagai tim sepak bola dari wilayah sekitar. Muhammad Ikram Simanjuntak, yang bermain untuk Tim Beruang Putih FC …

Sekda Pimpin Senam Pagi Jumat Rutin Dilingkungan Pemkab Pakpak Bharat

Harsusilawati

19 Jul 2024

Post Views: 22 Pirnas.com | Pakpak Bharat – Begini suasa Senam Sehat pagi ini, di Kompleks Perkantoran Panorama Indah Sindeka, Salak. Lajim setiap jumat pagi, segenap Aparatur di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat melaksanakan Senam Sehat Bersama, guna menjaga kebugaran dan kekompakan. Jalan Berutu, S.Pd, MM, sekretaris Daerah Pakpak Bharat yang mewakili Bupati dalam pengarahan …

Spanyol Dominasi Tim Terbaik Euro 2024

Ades

18 Jul 2024

Post Views: 34 Pirnas.com | Berlin – UEFA sudah membentuk susunan Tim Terbaik Euro 2024. Spanyol sebagai juara tentunya mendominasi dengan enam pemain. Tim Pengamat Teknik UEFA menyeleksi para pemain terbaik di setiap pertandingan. Tim tersebut berisikan Fabio Capello, Ioan Lupescu, Michael O’Neill, David Moyes, Aljosa Asanovic, Rafael Benítez, Avram Grant, Packie Bonner, Frank de …

Bupati Pakpak Bharat Apresiasi Hasil Capaian Kontingen Perlombaan DiAjang PopProvsu

Harsusilawati

12 Jul 2024

Post Views: 45 Pirnas.com | Pakpak Bharat – Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor mengapresiasi capaian Kontingen Pakpak Bharat pada ajang Pekan Olah Raga Pelajar Provinsi Sumatera Utara (Popprovsu) Tahun 2024 beberapa waktu lalu. Hal ini dia sampaikan langsung saat menerima audensi Kontingen Pakpak Bharat di Aula Rumah Candu, Kompleks Rumah Dinas Bupati Pakpak Bharat …

Pakpak Bharat Raih Dua Medali Emas, Satu Medali Perak Dan Empat Perunggu Dalam Ajang POR Provsu

Harsusilawati

08 Jul 2024

Post Views: 23   Pirnas.com | Pakpak Bharat – Pekan Olah Raga Pelajar Provinsi Sumatera Utara (Popprovsu) Tahun 2024 telah usai terlaksana. Dalam ajang yang diikuti ratusan atlit pelajar se Sumatera Utara ini, Kontingen Pakpak Bharat berhasil mengumpulkan total 2 medali emas, 1 medali perak dan 4 medali perunggu. Raihan medali ini diperoleh diantaranya melalui …

Sambut HUT Bhayangkara Ke-78 , Polres Labusel Giat Olahraga Bersama Forkopimda Plus Pererat Sinergitas

Harsusilawati

29 Jun 2024

Post Views: 58   Pirnas.com | Labuhanbatu Selatan – Menjelang HUT Bhayangkara yang Ke-78 Tahun 2024, Polres Labuhanbatu Selatan melaksanakan kegiatan Olahraga Bersama Forkopimda Plus dan Stakeholder lainnya dengan Thema “POLRI Presisi Mendukung Percepatan Transpormasi Ekonomi Yang Inklusif Dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas” dihalaman Apel Kantor Bupati Labuhanbatu Selatan jalan lintas Sumatera Kotapinang-Gunung Tua Desa …

Kategori Terpopuler