Home » Daerah » SURAT TERBUKA UNTUK BUPATI PALUTA, MAJELIS MAHASISWA & PEMUDA PALUTA GELAR DISKUSI LEPAS TERKAIT 12 TAHUN PALUTA

SURAT TERBUKA UNTUK BUPATI PALUTA, MAJELIS MAHASISWA & PEMUDA PALUTA GELAR DISKUSI LEPAS TERKAIT 12 TAHUN PALUTA

Pirnas.com 05 Des 2019

PIRNAS.ORG & PIRNAS.COM | MEDAN – MAJELIS MAHASISWA & PEMUDA PALUTA gelar diskusi lepas dengan semua mahasiswa dan pemuda Paluta di kota medan. Rabu (4/12/2019). Hal ini pembahasan membuat surat terbuka untuk Bupati Padang Lawas Utara.

Dalam diskusi tersebut dihadiri oleh mahasiswa dari UINSU, UMA, UMSU, dan USU yang berasal dari Paluta.

Dalam sambutannya, Ridwan mengatakan bahwa selama 12 Tahun PALUTA berdiri, belum terlihat kontribusi penuh dari Pemkab untuk masyarakat, terkhusus buat mahasiswa dan pemuda yang ada di kota medan. Tercatat kurang lebih mahasiswa Paluta yang ada di kota medan ini berjumlah ribuan.

“Seharusnya mahasiswa harus menjadi perhatian lebih oleh pemerintah. Karena mengingat mahasiswa adalah masa depan dari Pemkab. Oleh sebab itu pemerintah seharusnya perlu mengadakan pertemuan dengan mahasiswa & Pemuda yang ada di kota medan ini seminimal mungkin 1 kali setahun”, tuturnya.

Disamping itu juga, Uan lebih memperhatikan kepada pembangunan dan pendidikan yang ada di paluta.

“selama kurun waktu 12 Tahun PALUTA berdiri, kita masih termasuk daerah yang tertinggal jika di bandingkan dengan Pemkab tetangga seperti Labusel”, ujar Uan.

Lanjutnya “Dalam dunia pendidikan juga, kita masih tertinggal, buktinya kabupaten kita pernah tercatat sebagai nilai ujian nasional SMA terendah”.

Uan juga menyampaikan bahwa Paluta di kelilingi oleh perusahaan-perusahaan besar, “ada PT ANJ, PT BAS, PTTN, bahkan masih banyak lagi, lantas selama 12 Tahun ini perusahaan tersebut memberikan apa sama Pemkab kita? Apakah hanya untuk mencuri ke kayaan kita? Seharusnya dengan banyaknya perusahaan perusahaan ini daerah kita sudah lebih maju dari yang sekarang”, sambung nya dengan nada dan raut wajah yang kesal.

Disamping itu juga, hasil dari diskusi ini juga dimuat dalam satu surat terbuka yang tertuju kepada Bupati Padang Lawas Utara.

SURAT TERBUKA KEPADA BUPATI PADANG LAWAS UTARA.

Medan, 4 Desember 2019.

Bapak Bupati yang terhormat,
Sebelumnya izinkanlah kami menuliskan surat terbuka ini yang tertuju langsung kepada bapak selaku pemimpin kami.

Bapak Bupati yang tercinta,
Perlu diketahui, yang melatar belakangi kami menuliskan surat terbuka ini karena bentuk kecintaan kami kepada bapak selaku pemimpin kami.

Padang Lawas Utara adalah daerah yang kami cintai dan selalu kami banggakan dimana pun kami berada. 12 Tahun PALUTA sudah berdiri sendiri, kami sangat berharap paluta sudah termasuk kedalam daerah yang maju dan berkembang. Namun seakan akan harapan kami ini luntur begitu saja ketika melihat kondisi paluta yang sekarang ini.

Bapak Bupati yang kami sayangi,
Perlu untuk bapak ketahui, kami mengaminkan visi dan misi bapak “mewujudkan paluta yang beriman, cerdas, maju dan beradat”. Tapi disamping itu, mewujudkan itu semua perlu kerja keras dan nyata. Dalam hal ini peran masyarakat khususnya pemuda dan mahasiswa sangat penting sekali.

Bapak Bupati yang kami banggakan,
Paluta merupakan daerah yang dikelilingi oleh perusahaan perusahaan besar, tapi sampai hari ini kami belum melihat kontribusi penuh dari perusahaan untuk memajukan daerah kita terlebih untuk pembangunan dan pendidikan. Sebab itu kami sangat berharap bapak segera menyadarkan perusahaan perusahaan yang tidak menjalankan kewajibannya.

Bapak Bupati yang kami hormati, izinkan juga kami menyampaikan sepucuk rekomendasi untuk bapak dalam menjawab segala bentuk kegelisahan kami demi terwujudnya paluta yang beriman, cerdas, maju dan beradat.

1. Bupati harus mengadvokasi seluruh perusahaan yang ada di paluta untuk memberikan kontribusi yang nyata dalam hal pembangunan dan kegiatan sosial lainnya.

2. Bupati harus memberikan ruang penuh kepada mahasiswa dan pemuda yang ingin menyalurkan dana kreatifitasnya dalam hal membangun daerah kita.

3. Bupati harus memperhatikan semua mahasiswa dan pemuda yang ada di kota medan ini dengan melaksanakan pertemuan rutin tahunan dengan mahasiswa dan pemuda seminimal mungkin 1x setahun guna untuk melakukan konsolidasi secara langsung dengan mahasiswa dan pemuda.

4. Bupati harus bisa menjalin komunikasi yang baik dan bersinegritas dengan mahasiswa dan pemuda.

5. Bupati harus lebih mengembangkan pendidikan yang ada di paluta, dengan cara memberikan anggaran yang penuh untuk pendidikan paluta. Memberikan beasiswa kepada mahasiswa S1, S2 bahkan S3.

Bupati yang kami muliakan, demikianlah sepucuk surat cinta kami yang dibuat secara terbuka untuk bapak. Semoga bapak meluangkan waktunya untuk membaca surat cinta dari kami ini.

(Tim)

 

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Plt Kadisdik Labuhanbatu Buka Pelatihan Pembelajaran Mendalam Bagi Guru Dan Kepala Sekolah 

Hidayat Chan

09 Jul 2025

Post Views: 11 PIRNAS.COM||Labuhanbatu – Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Labuhanbatu Abdi Jaya Pohan SH, membuka secara resmi Pelatihan Pembelajaran Mendalam di SMP N 1 Ransel, dan SDN 10 Ransel, Selasa (08/07/2025). Pelatihan Pembelajaran Mendalam tersebut di ikuti oleh para Guru SD Dan SMP, Kepala Sekolah, Pengawas, yang termasuk dalam kategori sekolah penerima Pos Kinerja. …

Team LIBAS dan Warga Laporkan Dugaan Korupsi Dana Desa di Perkebunan Teluk Panji dan Teluk Panji 3 ke Kejari Labusel

A S

08 Jul 2025

Post Views: 23 PIRNAS.COM | Labuhanbatu Selatan — Dewan Pimpinan Daerah Ligh Independent Bersatu (DPD Team LIBAS) Labuhanbatu bersama masyarakat resmi melaporkan Penjabat (Pj) Kepala Desa Perkebunan Teluk Panji dan Pj Kepala Desa Teluk Panji III ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Labuhanbatu Selatan pada Senin, 7 Juli 2025. Laporan tersebut disampaikan melalui surat resmi bernomor: XXII/LBS/VII/2025 …

Inspektorat Labuhanbatu Diminta Serius Periksa DD Pematang Seleng TA 2022- 2023

Hidayat Chan

06 Jul 2025

Post Views: 41 Keterangan ; Gambar fhoto lahan pertanian desa Pematang Seleng “Mangkrak”. PIRNAS.COM||Labuhanbatu -Kepala inspektorat Kabupaten Labuhanbatu Ahlan T Ritonga SH, kembali diminta untuk serius melakukan pemeriksaan Dana Desa (DD) didesa Pematang Seleng Kecamatan Bilah Hulu Kabupaten Labuhanbatu tahun anggaran 2022 sampai tahun anggaran 2023. Pasalnya, sejak dilaporkan oleh DPD Tipikor Indonesia tim investigasi …

TeamSus Polres Labuhanbatu Ungkap kasus penyalahgunaan Narkotika jenis sabu di Sei Sakat Balwan Target DPO

Hidayat Chan

17 Jun 2025

Post Views: 79 PIRNAS.COM||Labuhanbatu -Personil Gabungan Polres Labuhanbatu. Yang dipimpin Oleh KANIT PIDUM IPDA MISTRANIUS PURBA S.H. Beserta Team mengamankan 3 (Tiga) Orang laki-laki dalam dugaan tindak pidana narkotika jenis sabu di Wilayah Hukum Polres Labuhanbatu. Pada hari Selasa tanggal 17 Juni 2025, sekira pukul 12.30 Wib Dusun 1 Desa Sei Sakat Kec. Panai Hilir, …

Wakil Bupati Labuhanbatu Hadiri Pelepasan TK dan SD Yayasan Alam Sahara

Hidayat Chan

14 Jun 2025

Post Views: 430 PIRNAS.COM||Labuhanbatu -Wakil Bupati Labuhanbatu, H. Jamri ST, menghadiri tasyakuran sekaligus pelepasan siswa-siswi TK dan SD Sekolah Alam Sahara, Sabtu (14/6) di Jalan Meranti, Kelurahan Padang Matinggi, Kecamatan Rantau Utara. Kegiatan ini mengusung tema ‘Batak Day’. Mengawali sambutannya, Wabup mengucapkan permohonan maaf dari Bupati Labuhanbatu, dr Hj. Maya Hasmita Sp.OG M.KM, yang tidak …

Bupati Labuhanbatu Meletakkan Batu Pertama Pembangunan Musholla SD 01 Ransel 

Hidayat Chan

12 Jun 2025

Post Views: 325 PIRNAS.COM||Labuhanbatu –Bupati Labuhanbatu dr. Hj. Maya Hasmita, didampingi Plt. Kepala Dinas Pendidikan Abdi Jaya Pohan, meletakkan batu pertama pembangunan Musholla Al- Kautsar SDN 01 Rantau Selatan, jalan SM Raja Rantauprapat, Kamis 12/6/2025. Bupati Maya menyebutkan, pentingnya memiliki rumah ibadah seperti musholla di lingkungan pendidikan, menurutnya dengan demikian anak-anak peserta didik dapat termotivasi …

Kategori Terpopuler