PIRNAS.ORG & PIRNAS.COM | PEKANBARU – Menindak lanjuti apel gelar penanggulangan bencana yang dilaksanakan di Mapolresta Pekanbaru, Rabu (5/12/2019) yang lalu di jln A.Yani dengan dihadiri oleh seluruh komponen dan aparatur negara yang ada di kota Pekanbaru. Sinegritas dan kekompakan aparat keamanan dalam hal ini Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam mengawal dan menjaga kedaulatan negara.
Dengan melaksanakan suatu kegiatan rutin yaitu patroli dan pemantauan wilayah yang menjadi binaan dan tanggung jawab seorang Babinsa dari TNI dan Bhabinkamtibmas dari Polri bersama aparatur pemerintah dalam hal ini Lurah serta Babinsa se Kec. Bukitraya yang di pimpin langsung oleh Danpos Kec. Bukitraya Pelda Ery Taufan Koramil 05/ Sail Kodim 0301/ Pekanbaru bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Mahyudi Siregar dan Bapak Lurah M. Nasir melaksanakan Patroli dan sosialisasi Karhutla bersama di Jl. Angsa putih, Kel. Simpangtiga Kec. Bukitraya Kota Pekanbaru, Jumat (13/12/2019).
Kegiatan ini merupakan suatu upaya dari Bhabinsa, Bhabinkamtibmas serta lurah untuk mendukung program pemerintah mewujudkan Propinsi Riau Khususnya Kota Pekanbaru bebas asap di tahun 2020 ini, melalui kegiatan sosialisasi dan patroli bersama degan hadir di tengah tengah masyarakat menunjukkan bahwa TNI dan POLRI serta aparatur pemerintahan ( Lurah )selau bersinergi dan kompak.
“Di dalam patroli ini Danpos mengajak dan menghimbau warga pekanbaru Khususnya warga Kel. Simpangtiga Kec. Bukitraya untuk berkomitmen mencegah Karhutla dan mendukung program pemerintah menjadikan tahun 2020 Propinsi Riau bebas dari asap. Selain meningkatkan patroli, personel gabungan dalam satgas karhutla juga intensif memberikan sosialisasi kepada masyarakat akan dampak bahaya dan ancaman pembakaran lahan, karena masalah karhutla ini selalu menjadi masalah tahunan yang di hadapi Propinsi Riau.”ujarnya
Dalam kesempatan ini Lurah juga menyampaikan”Dengan adanya patroli bersama ini minimal dapat mencegah terjadinya pembukaan lahan dengan cara cara di bakar. Karna Kel. Simpangtiga hampir 100 hektar merupakan lahan gambut. untuk itu kewajiban kita bersama utk menjaganya,” Ujar Bapak M. Nasir lurah Simpangtiga.
(Eko Saputra)