banner 728x250 banner 728x250
Daerah  

Petir Sambar Tiga Remaja Di Kota Subulussalam

PIRNAS.ORG & PIRNAS.COM | SUBULUSSALAM – 3 Remaja warga Dusun Baitul Makmur, Desa Penanggalan, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, di sambar petir pada Jum’at (20/12/2019).

Menurut informasi yang dihimpun, ketiga korban merupakan yang masih juga duduk di bangku salah satu sekolah menengah atas di kota Subulussalam.

Baca Berita Lainnya :

Keyword dan Negara dengan CPC Tertinggi 2022-2023 Cara Buat Website Dengan Mudah Untuk Pemula

Ada pun nama ketiga korban, Sairi (16), Elisa (15), Putri (15) Tahun.

Menurut saksi mata yang juga tetangga korban Rustian Silitonga mengenai kejadian tersebut mengatakan, pada saat Sari yang sedang menyuci piring, Elisa hendak mandi, sedangkan Putri di ruang tamu, yang sedang memegang handpone seluler nya, saat itu hujan yang deras di sertai petir langsung menyambar.

“Saya melihat mereka pingsan, setelah adanya petir”, ucap Rustian Silitonga

Rustian juga menambahkan setelah mengetahui kejadian tersebut warga langsung membantu ketiga korban yang pingsan.

“Korban kami tutupi dengan lumpur sebagai pertolongan pertama sembari menunggu mobil ambulan kesehetan untuk di bawa ke RSUD.

Cara seperti ini merupakan selalu di lakukan masyarakat kota Subulussalam, jika ada warga yang terkena petir, di tutupi dengan lumpur agar badan si korban bisa didingin kan.

“Sekira 40 menit ketiga korban ditutupi dengan lumpur, mobil ambulan Puskesmas Penanggalan datang dan langsung membawa ketiga korban ke RSUD Kota Subulussalam”, pungkas Rustian.

Hingga saat ini ketiga korban masih dalam perawatan yang insentif dari pihak Rumah sakit.

Reporter : Mansah Berutu