banner 728x250 banner 728x250
Berita  

Nyaris Seluruh Tubuh seorang Anak Asal Paluta ini Dibakar Ayah Kandung dan Ibu Tiri

PIRNAS.COM | PALUTA – Seorang anak asal Desa Aek Nauli, Kabupaten Padanglawas Utara (Paluta), Sumatera Utara (Sumut), berinisial RH (5) dibakar Ayah kandung menggunakan anti nyamuk bersama ibu tiri bocah.

Kedua pelaku diduga tak lain adalah PR (ibu tiri) dan R (ayah kandung), warga Kecamatan Hulu Sihapas, Kabupaten Paluta.

Baca Berita Lainnya :

Keyword dan Negara dengan CPC Tertinggi 2022-2023 Cara Buat Website Dengan Mudah Untuk Pemula

Berdasarkan video yang beredar, hampir seluruh tubuh anak tersebut mengalami luka bakar anti nyamuk, terutama di bagian kaki dan tangan, bagian muka lebam.

Selain itu, RH juga mengalami luka pada bagian kepala akibat dipukul oleh orang tuanya. Parahnya  bocah tersebut diusir dari rumah.

Saat ini anak tersebut sudah diamankan di Mapolres Tapanuli Selatan.

Mapolres Tapanuli Selatan, Selasa (7/12/21) saat dihubungi belum bisa memberikan keterangan.

( red / phas )