Home » Artikel » Komentar Seseorang Tunjukkan Kualitas Dirinya

Komentar Seseorang Tunjukkan Kualitas Dirinya

Pirnas.com 24 Des 2019

PIRNAS.ORG & PIRNAS.COM | ARTIKEL – Sejak maraknya media sosial beberapa tahun terakhir ini membuat banyak orang makin aktif berkomunikasi. Intensitasnya meningkat drastis dan tidak mengenal waktu.

Setiap saat, kapan saja, di mana saja, dan dalam suasana apa saja, setiap ada kesempatan berpendapat di media sosial, ada yang aktif melakukannya. Salah satu yang menjadi sasarannya adalah Grup WA.

Komentar yang disampaikan tentang satu topik beragam. Sadar atau tidak, pendapat yang dilontarkan itu menunjukkan kualitas seseorang. Suka atau tidak orang lain akan memberikan penilaian pada pendapat yang diutarakannya meski sifatnya subyektif sekali.

Ada orang yang sebelum menulis komentarnya lebih dulu memikirkannya secara mendalam dan matang. Membayangkan reaksi orang orang yang akan membaca pendapatnya dan umpan balik (feedback) yang akan disampaikan pada dirinya.

 

Berkomentar dengan Santun dan Beretika

Untuk itu sebelum berpendapat, sebaiknya lebih dulu menata hati dan pikirannya. Kemudian  tata bahasanya diatur agar enak dibaca dan tidak menyakiti perasaan orang-orang yang membacanya.

Butuh waktu memang untuk melakukan itu. Namun buat mereka yang sudah terbiasa menyampaikan pendapatnya ke banyak orang, baik lisan maupun tulisan, dengan sistematis hal tersebut dapat dilakukan. Tidak ada masalah sama sekali, dalam pikirannya sudah ada bayangan yang akan ditulis, tinggal menuliskannya saja. Berkomentar dengan santun dan beretika.

Ada juga orang yang terbiasa spontan menulis komentarnya tanpa berpikir panjang dampak yang akan muncul dari tulisannya itu. Pokoknya yang ada di pikirannya ditulisnya. Kalau ada yang tidak berkenan dengan komentarnya tersebut, itu urusan belakang. Kira-kira begitu pemikirannya.

Jika akhirnya komentarnya menimbulkan polemik, orang yang berjiwa besar kalau memang merasa salah dengan penuh ketulusan dan penyesalan segera minta maaf. Dalam hatinya berjanji untuk ke depannya lebih hati-hati agar kejadian yang sama tidak terulang kembali.

Namun kalau tipikal orangnya tidak mau kalah, selalu merasa paling benar meski sudah jelas-jelas salah, dengan penuh semangat tetap mempertahankan pendapatnya. Bahkan untuk menutupi semua kekurangannya berusaha mencari-cari kesalahan orang lain. Padahal semakin ditutupi, membuat dirinya tambah negatif dalam pandangan orang banyak. Akhirnya akan merugikan diri-sendiri.

 

Terbaik Berpikir Dulu Baru Berkomentar

Selain itu ada yang hanya membatin saja. Komentarnya disimpan dalam hati. Isi hatinya yang tahu hanya dirinya dan TUHAN. Itu dilakukan karena tidak mau berpolemik agar tidak menyakiti orang lain.

Karena setiap komentar dibaca orang banyak, mulai dari hitungan jari hingga ratusan orang maka yang terbaik adalah berpikir dulu baru berkomentar. Lebih baik lagi kalau hanya mengomentari yang memang bidangnya atau materinya dikuasai.

Janganlah semua topik dikomentari karena akan menurunkan kualitas dirinya. Selektiflah berkomentar sebab banyak orang yang membacanya dan memberikan penilaian baik negatif maupun positif.

Meski tidak terucap, orang-orang yang selalu mengomentari setiap topik yang disampaikan di media sosial, nilainya akan rendah. Apalagi jika pendapatnya asal bunyi dan tidak ada isinya.

Mereka yang memahami tentang semua hal di atas biasanya selektif saat berkomentar. Hanya menyampaikan yang dia tahu saja. Jika tidak memahaminya, kalau dengan terpaksa harus berpendapat maka akan menyampaikan permohonan maaf karena tidak bisa memberikan banyak pandangan atau masukan.

Selain itu disarankan memberikan komentar dalam suasana hatinya tenang, tidak saat emosi atau perasaannya sedang tidak enak. Kenapa? Karena komentar yang disampaikan dan cara menyampaikannya serta penataan kalimatnya menunjukkan kondisi batin atau hati seseorang.

Semoga dari waktu ke waktu kualitas Komunikasinya semakin meningkat dan bermanfaat untuk orang banyak. Aamiin ya robbal aalamiin…

(Dasrul)

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Kapolda Resmikan Rumah Doa ‘Wicaksana Laghawa’ Polres Tomohon

Harsusilawati

16 Jul 2024

Post Views: 21 PIRNAS.COM | MANADO, Humas Polda Sulut – Kapolda Sulut Irjen Pol Yudhiawan meresmikan Rumah Doa ‘Wicaksana Laghawa’ Polres Tomohon, Selasa (16/7/2024). Peresmian diawali dengan ibadah syukur yang dipimpin oleh Ketua Sinode GMIM Pdt. Hein Arina, dihadiri oleh sejumlah PJU Polda, Forkopimda Kota Tomohon, personel Polres Tomohon dan Bhayangkari. Kapolres Tomohon AKBP Lerry …

Ari Wibowo, SH. Akhirnya Menyelesaikan Studi S2-nya di Fakultas Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara

Ades

11 Jul 2024

Post Views: 47 Pirnas.com | Medan – Ditengah kesibukanya sebagai Ketua Fraksi Gerindra DPRD Provinsi Sumatera Utara, Ari Wibowo, SH akhirnya menyelesaikan studi S2-nya di Fakultas Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara. Dalam hal tersebut ujian tesis dilakukan via zoom di kantor fraksi partai Gerindra DPRD Provinsi Sumatera Utara. Ari Wibowo, SH dicecar banyak pertanyaan oleh …

Melahirkan Sosok Seperti Jendral Sutanto Yang Ia Lakukan Saat Ini Membutuhkan Pemimpin Seperti Dia AKBP Eko Hartanto Sik MH

Harsusilawati

25 Jun 2024

Post Views: 93 Pirnas.com | Medan – AKBP Eko Hartanto Sik.MH merupakan Sosok Seperti Jendral Sutanto Masih banyak anggota polri memiliki jiwa tegas dan dalam melaksanakan Tugasnya Sebagai Mantan Kasat Lantas Asahan Di Tahun 2000 ini Masi beliau Berpangkat AKP yang berdinas di polres kabupaten Asahan semua tindakan tindakan dan Rawat apa pun melalui Selesaikan …

Hikmah Puasa Hari Ke 7, Rahasia Dibalik Susah dan Senang

Pirnas.com

29 Mar 2023

Post Views: 168 Hikmah Puasa Hari Ke 7, Rahasia Dibalik Susah dan Senang Oleh : Dr. Supardi, SH., MH., Kepala Kejaksaan Tinggi Riau, Als. Rd Mahmud Sirnadirasa بِسْمِِ اللِِّٰ الرَّحْمٰنِِ الرَّحِيْمِِ وَالصَّلََةِ وَالسَّلََ مِ عَلَى محَمَّ دِ وَاٰلِهِِ مَعَِ التَّسْلِيْمِِ وَبِهِِ نَسْتَعِيْ نِ فِى تَحْصِيْلِِ الْعِنَايَةِِ الْعَآمَّةِِ وَالْهِدَايَةِِ التَّآمَّةِ، آمِيْنَِ يَا رَبَِّ الْعَالَمِيْنَِ Bismillãhirrahmãnirrahîm Was …

Hati Nurani dan Humanitas, Keadialan Substantif Penegakan Hukum Kejaksaan

Pirnas.com

27 Feb 2023

Post Views: 316 PIRNAS.COM | Jaksa Agung ST Burhanuddin menyatakan danya perubahan paradigma penegakan hukum dari formalistik kepada keadilan hukum substantif.Pelaksanaan kekuasaan Negara di bidang penuntutan, Kejaksaan berwenang untuk dapat menentukan suatu perkara dilimpahkan ke pengadilan dan memiliki arti penting dalam menyeimbangkan antara aturan yang berlaku serta interpretasi yang bertumpu pada tujuan atau asas kemanfaatan …

Cara Cara Cek Nama Penerima BLT BBM 2022

Pirnas.com

07 Sep 2022

Post Views: 624 Cara Cek Nama Penerima BLT BBM 2022 – BLT BBM dibagikan secara langsung oleh Kemensos kepada masyarakat yang memenuhi syarat sebagai penerima mulai 1 September 2022. Pemerintah menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM) sebagai salah satu bentuk pengalihan subsidi BBM. Besaran dana yang disalurkan pemerintah untuk program BLT BBM …

Kategori Terpopuler