Home » Daerah » Bupati Dairi Lantik 33 Kepala Desa Terpilih Periode 2019-2023

Bupati Dairi Lantik 33 Kepala Desa Terpilih Periode 2019-2023

Pirnas.com 18 Des 2019

PIRNAS.ORG & PIRNAS.COM | DAIRI
Bupati Dairi lantik 33 Kepala Desa terpilih periode 2019-2023 yang dilaksanakan di gedung Bali Budaya Pemkab Dairi pada Rabu, 18 Desember 2019.

Pelantikan Kepala Desa tersebut dihadiri oleh Bupati dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu, Wakil Bupati Jimmy Andrea Lukita Sihombing, SH, Ketua TP. PKK Kabupaten Dairi, Ketua DWP Kabupaten Dairi Ny. Nenny Sianturi, Camat se- Kabupaten Dairi, pimpinan OPD, Kepala Badan Pengembangan Masyarakat Dan Desa Drs. Hutur Siregar, M.Si, Unsur Forkopimda Kabupaten Dairi, serta 33 Kepala Desa yang akan dilantik.

Dalam sambutan Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu pada pelantikan tersebut menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh Kepala Desa yang telah dilantik. Seperti yang diketahui pada tanggal 12 November 2019 telah dilaksanakan pemilihan Kepala Desa secara serentak di 33 Desa pada 12 Kecamatan, pelaksanaan Kepala Desa tersebut dapat berjalan dengan lancar, demokratis, aman dan kondusif.

“Ada pun dinamika yang terjadi selama pemilihan kepala Desa, namun masih wajar di dalam kehidupan demokrasi. Saya percaya P2KD telah berupaya untuk melaksanakan Pilkades ini dengan maksimal meskipun dengan hambatan dan keterbatasan yang ada,“ ujar Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu.

Selanjutnya, Bupati Dairi mengatakan berbagai kekurangan dan kesalahan pada saat Pilkades kemarin, perlu untuk diperhatikan. Bupati berharap di masa yang akan datang, harus diperbaiki. Secara khusus, Ia mengatakan untuk kegiatan pilkades tahun 2021, lebih banyak lagi calon Kepala Desa yang akan menyelenggarakan Pilkades sebanyak 106 Desa.

“Sesuai dengan ketentuan PP No. 43 Tahun 2014, diamanatkan bahwa RPJMD Desa dalam jangka waktu selama 3 bulan harus segera ditetapkan terhitung sejak pelantikan Kepala Desa,” ujarnya.

Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate Berutu mengatakan periode waktu RPJMD Desa tersebut selama 6 tahun. Sejalan dengan hal tersebut, maka perwujudan apa yang menjadi visi dan misi kepala desa pada masa jabatannya harus berjalan selaras dengan perwujudan visi misi Kabupaten Dairi.

“Visi Pemkab Dairi tahun 2019 – 2024, adalah mewujudkan Dairi Unggul yang mensejahterakan masyarakat dalam harmoni keberagaman. Itulah visi yang perlu dibawa pada masa kepemimpinan kita, masa bhakti kita yaitu agri unggul mengenai produksi dan produktivitas komoditi pertanian yang ada di Kabupaten dairi harus dapat dipacu, “ tegasnya.

Selanjutnya, terkait dengan Dairi cerdas, SDM Unggul mulai dari tingkat pendidikan PAUD, TK sampai pada masa angkatan kerja harus lebih unggul. Mengenai Dairi kreasi, pariwisata Kabupaten Dairi, kearifan lokal, sektor kreatif, kaum pemuda yang begitu aktif dan progresif harus dibina dan dilatih.

“Dairi gerak cepat, baik di bidang kesehatan, bencana, dan masyarakat kita yang mengalami gangguan pada kesehatan, pemerintah harus segera bertindak untuk membantu mereka agar segera terhindar dari kesulitan, “ ujarnya.

Dan Dairi bertutur serta transparansi, apaupun yang sedang dilaksanakan oleh Pemerintah harus bersifat transparan terhadap masyarakat yang telah memilih para Kepala Desa.

Pada Kesempatan tersebut, Bupati Dairi Dr. Eddy Keleng Ate berutu juga mengatakan pada saat pertemuan yang dilaksnakan oleh Presiden Republik Indonesia bersama para Kepala Daerah, Seluruh Kepala daerah mendapatkan arahan terkait dengan RPJMN tahun 2019 – 2024 dalam Musrenbang Nasional.

“Presiden RI menegaskan agar RPJMN, RPJMD, hingga RPJM Desa, harus selaras agar tujuan pembangunan Nasional dapat terwujud dengan efektif dan efisien,” Ujarnya mengakhiri sambutannya.

Reporter : Patar Sinamo

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
KURANGNYA PENGAWASAN,PROYEK SILUMAN TANPA PAPAN PROYEK BERKELIARAN DI MUSI RAWAS

Harsusilawati

07 Sep 2024

Post Views: 4 Pirnas.Com | Musi Rawas – musi Rawas  Sabtu 7 September 2024 Awak media temukan pengerjaan rapat beton di kecamatan tiang pumpung kepungut TPK Kabupaten musi Rawas tidak ada papan proyek. Yang mana seharus setiap pengunaan anggaran APBN maupun APBD wajib ada papan proyek untuk keterbukaan publik, UU No. 14 Tahun 2008, tentang …

Program Bantuan UPPO Pada Kelompok Tani Srinyatu Desa Karangsari Kecamatan Cimanggu di Duga Sapi nya Terjual Semua

Harsusilawati

07 Sep 2024

Post Views: 6 Pirnas.com | Cilacap – Program Pemerintah UPPO melalui Kementerian Pertanian, yang bertujuan untuk pengembangan pupuk organik dengan memberikan bantuan kepada Kelompok Tani sapi, yang mana kotoran sapi tersebut bisa di jadikan untuk bahan dasar pupuk organik. Tapi sangatlah di sayangkan, sapi yang kotorannya sebagai bahan dasar pupuk organik malah di jual diduga …

Ziarah Ke Makam Raja Kerajaan Pertama Negeri Pinang Awan, Ari-Azwar : Kedepan Cagar Budaya Harus Dilestarikan

Harsusilawati

07 Sep 2024

Post Views: 10 Pirnas.com | Labusel – Pasangan calon (Paslon) Bupati dan wakil Bupati Labuhanbatu Selatan (Labusel) napak tilas sejarah cikal bakal terbentuknya kerajaan Kota Pinang dengan berziarah ke makam raja pertama kerajaan Negeri Pinang Awan pada Jum’at (7/9/24). Seperti diketahui makam tersebut tempat peristirahatan terakhir Sultan Batara Guru Sinombah yang merupakan raja pertama yang …

Kapling D2 Milik Perhutani Kecamatan Salem Kabupaten Brebes Diduga Menjadi Ajang Pencurian Kayu

Harsusilawati

06 Sep 2024

Post Views: 9 Pirnas.com | Brebes, Jawa Tengah – Berawal dari laporan masyarakat kecamatan salam yang konon informasi nya lagi marak pencurian kayu Perhutani. Dan meminta pihak wartawan untuk melakukan penelusuran agar terungkap siapa dalang pencurian kayu tersebut. Selasa 27/8/2024. Awak media langsung melakukan investigasi ke lokasi pencurian kayu. Setelah tiba di lokasi, awak media …

Yuk! Sukseskan Gerakan Nasional Revolusi Mental, Manfaatkan Layanan Adminduk Gratis dari Dukcapil

Harsusilawati

06 Sep 2024

Post Views: 11 Pirnas.com | Penajam Paser Utara – Kabar gembira bagi warga Penajam Paser Utara! Mendukung Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM) dan Gerakan Indonesia Tertib (GIT), Ditjen Dukcapil Kementerian Dalam Negeri menggelar acara spesial yang akan memudahkan masyarakat dalam mengurus berbagai dokumen kependudukan. Acara ini berlangsung selama dua hari, mulai 6 hingga 7 September …

Bupati Bersama Wabup Pakpak Bharat Laksanakan Kunjungan “SAPA DESA”

Harsusilawati

05 Sep 2024

Post Views: 11 Pirnas.com | Pakpak Bharat – Bupati Pakpak Bharat, Franc Bernhard Tumanggor Bersama Wakil Bupati, H Mutsyuhito Solin, Dr, M.Pd berencana melaksanakan Kunjungan “SAPA DESA”, Bupat dan Wakil Bupati berencana akan mengunjungi seluruh desa di Kabupaten Pakpak Bharat. Kunjungan dimaksud bertujuan untuk mendekatkan interaksi dengan masyarakat, untuk menggali saran dan masukan yang lebih …

Kategori Terpopuler