Home » Daerah » PENGURUS RANTING BULANGAN HAJI PAMEKASAN SAMBUT BULAN MAULID DENGAN PENGAJIAN LAILATUL IJTIMA’.

PENGURUS RANTING BULANGAN HAJI PAMEKASAN SAMBUT BULAN MAULID DENGAN PENGAJIAN LAILATUL IJTIMA’.

Pirnas.com 31 Okt 2019

Pamekasan (JAWA TIMUR), Pirnas.com & Pirnas.org | Ratusan nahdliyin Dusun Pakes, Desa Bulangan Haji, Kecamatan Pegantenan, Pamekasan menghadiri kegiatan rutin Lailatul Ijtima’ yang dilaksanakan Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) setempat di kediaman KH. Samsul Arifin, Rabu malam (30/10/2019). Kegiatan ini sekaligus memperingati maulid Nabi Muhammad.

Selain diisi pengajian, kegiatan bulanan ini juga menjadi wahana dakwah dan informasi bagi nahdliyin tentang segala hal yang berkenaan dengan program ke-NU-an dan kebangsaan. Hal ini sebagaimana diungkapkan Ketua MWCNU Pegantenan, Kiai Syaiful Qori’.

“Kegiatan lailatul ijtima’ ini merupakan wadah untuk serap aspirasi nahdliyin dan pengurus di masing-masing tingkatan, baik ranting atau anak ranting, serta sebagai program kegiatan rutin NU yang sudah digelar baik tingkatan MWC, PC, dan PW,” ungkapnya

Menurut Kiai Syaiful, ada separuh ranting di bawah MWCNU Pegantenan yang rutin melaksanakan kegiatan ini. Tidak hanya itu, setiap minggu ranting dan anak ranting juga rutin menggelar kegiatan tahlil dan kajian kitab.

“Setelah tiga bulan sekali, seluruh warga nahdliyin kami kumpulkan di lailatul ijtima’ ini yang pelaksanaan tersebut bergiliran di setiap Pengurus Ranting NU (PRNU) atau Pengurus Anak Ranting NU (PARNU) yang ada di MWCNU Pegantenan,” imbuhnya.

Taufik Hasyim, Ketua PCNU Pamekasan, mengimbau agar nahdliyin tetap menjaga semangat dalam ber-NU, menjaga akidah dan amaliah Ahlussunnah wal Jamaah an-Nahdliyah seperti tahlil, diba’, maulid dan lainya.

Sebelum memasuki acara inti, istigasah dan tahlil mengawali pelaksanaan kegiatan tersebut.

Selain dihadiri nahdliyin di lingkungan MWCNU Pegantenan, tampak hadir pengurus PCNU Pamekasan: Ketua Tanfidziah, Rais Syuriah, serta Ketua Rabithah Ma’ahid Islami (RMI) PCNU Pamekasan, KH. Nasiruddin Abdul Bar. HadIr juga jajaran Mustasyar: KH. Hamid Mannan, KH. Nawawi Abdul Muin, serta KH. Kholilurrahman yang bertindak sebagai penceramah.(Tallim)

Tags :

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Kemenham RI Kanwil Sumut Gelar Rapat Identifikasi Dugaan Pelanggaran HAM di Labuhanbatu

Hidayat Chan

23 Jan 2026

Post Views: 4 PIRNAS.COM|LABUHANBATU-Kementerian Hak Asasi Manusia (Kemenham) Republik Indonesia Kantor Wilayah Sumatera Utara menggelar rapat identifikasi dugaan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) bertempat di Ruang Rapat Bupati, Kompleks Sekretariat Daerah Kabupaten Labuhanbatu, Jumat (23/01). Rapat tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenham Sumatera Utara, Dr. Flora Nainggolan, dan dihadiri oleh Kepala Bagian …

Rapat Koordinasi Awal GTRA Kabupaten Labuhanbatu 2026 Digelar 

Hidayat Chan

23 Jan 2026

Post Views: 6 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu menggelar Rapat Koordinasi Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) Kabupaten Labuhanbatu sebagai upaya memperkuat sinergi lintas sektor dalam penataan aset dan penyelesaian konflik agraria di wilayah kabupaten Labuhanbatu. Rapat koordinasi yang berlangsung di ruang rapat Bupati Labuhanbatu jalan SM Raja Rantauprapat, Jum’at 23/1/2026 ini dihadiri oleh unsur pimpinan Forkopimda, …

Evaluasi Program MBG, Sekda Labuhanbatu Ajak Pengelola Dapur dan SPPG Perkuat Komitmen Pelayanan

Hidayat Chan

20 Jan 2026

Post Views: 438 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu terus berupaya memastikan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) berjalan dengan baik dan memberi manfaat maksimal bagi masyarakat. Sebagai bentuk kepedulian dan pengawasan, Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhanbatu Ir. Hasan Heri Rambe, selaku Ketua Satuan Tugas (Kasatgas) MBG, menggelar rapat evaluasi bersama para pengelola dapur dan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi …

Paparkan Program ‘Gema Sahabat’, Bupati Labuhanbatu Dinyatakan Berhak Terima Anugerah Kebudayaan PWI Pusat Tahun 2026

Hidayat Chan

19 Jan 2026

Post Views: 469 PIRNAS.COM|LABUHANBATU-Bupati Labuhanbatu, dr. Hj. Maya Hasmita, Sp.OG., M.K.M., direncanakan menerima penghargaan Anugerah Kebudayaan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat tahun 2026, pada puncak perayaan Hari Pers Nasional (HPN) yang akan digelar di Serang, Banten, pada 9 Februari 2026 mendatang. Ketetapan itu tertuang dalam Berita Acara Anugerah Kebudayaan PWI Pusat : Kategori Bupati/Walikota Pada …

Antisipasi Cuaca Ekstrem, Sekda Labuhanbatu Dorong Penguatan Organisasi BPBD dan Budaya Gotong Royong

Hidayat Chan

19 Jan 2026

Post Views: 330 PIRNAS.COM|Labuhanbatu-Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu tengah bersiap melakukan transformasi struktural pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sekaligus memperketat kewaspadaan terhadap ancaman cuaca ekstrem. Hal tersebut ditegaskan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Labuhanbatu, Ir. Hasan Heri Rambe, saat memimpin Apel Gabungan Kelompok I di Lapangan BKPP, Senin (19/1). ​Dalam amanatnya, Sekda mengungkapkan bahwa penataan organisasi …

Wujudkan Labuhanbatu Bersih, DLH dan Unsur Muspika Pasang Spanduk Larangan Buang Sampah di Aek Nabara

Hidayat Chan

15 Jan 2026

Post Views: 366 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Dalam rangka mewujudkan program Bupati Labuhanbatu dr. Hj. Maya Hasmita Sp.OG. M.KM, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) bersinergi dengan jajaran pimpinan Kecamatan Bilah Hulu melakukan langkah tegas dalam penanganan sampah. Upaya ini dilakukan melalui pemasangan spanduk imbauan Peraturan Daerah (PERDA) mengenai larangan membuang sampah sembarangan di kawasan Pasar Aek Nabara, Kecamatan Bilah …

Kategori Terpopuler