Home » Daerah » Salah Satu Ruangan Kelas Tidak Memiliki Mobiler, Di SD N 007 Sei Pinang Kec. Tambang Kab. Kampar

Salah Satu Ruangan Kelas Tidak Memiliki Mobiler, Di SD N 007 Sei Pinang Kec. Tambang Kab. Kampar

Pirnas.com 20 Jan 2021

PIRNAS.COM | KAMPAR – Berawal dari laporan salah seorang wali murid yang enggan disebutkan namanya, bahwa 2 (dua) kelas SD N 007 Sei Pinang Kec. Tambang Kab. Kampar tidak memiliki meja belajar atau mobiler, hal senada juga disampaikan oleh beberapa wali murid yang lain.

Kejadian ini sudah lama terjadi, semenjak dijabat oleh kepala sekolah yang lama, tapi setelah ditunggu namun mobiler yang diharapkan tetap tidak kunjung terwujud. Hal ini membuat beberapa wali murid tidak nyaman disebabkan anak-anak mereka belajar dengan cara melantai.

Ketika awak media Pirnas melakukan kunjungan ke SD N 007 Sei inang tersebut beberapa hari yang telah lewat, mendapatkan pemandangan yang tidak sewajarnya, sebab kenyataan jauh diluar dugaan. Sekolah yang dibangun dipinggir jalan lintas sumatera ini sudah layak mendapatkan bantuan dari pihak pemda Kab. Kampar, karena selalu dilirik oleh warga yang menggunakan akses jalan lintas tersebut.

Informasi ini, langsung mendapat tanggapan yang positif dari sekdis pendidikan Kab. Kampar, yang kebetulan saat itu melakukan kunjungan kerja di sekolah tersebut. Ketika diminta tanggapannya, beliau berkomentar, insyaallah Pemda Kab. Kampar melalui Dinas Pendidikan Kab Kampar akan memperjuangkannya, sebab semuanya membutuhkan proses.

Hal ini tentu menimbulkan pertanyaan besar terhadap wali murid, sebab kita sudah merdeka, sudah seharusnya dalam dunia pendidikanpun mendapatkan kemerdekaan, bagaimana anak-anak bisa belajar dengan tenang sementara fasilitas belajar tidak mendukung. Seharusnya pemda Kab. Kampar harus lebih tanggap menyikapi hal tersebut, jangan sampai berlarut-larut, sebab akan merugikan anak-anak generasi yang akan melanjutkan perjuangan dari masa ke masa.

Bahkan menurut Sekdis Dikpora menambahkan, “mohon bantuan dari awak media khususnya melalui Pirnas menyuarakan dengan tegas agar terketuk pintu hati pemerintah melalui anggaran 2021, mudah-mudahan dengan kehadiran awak media disekolah ini terjalin silaturrahmi yang sangat erat.”

“Berbagai upaya telah dilakukan, bahkan kepala sekolah yang baru menjabat lebih kurang 8 bulan, telah melakukan hal-hal yang dapat membantu proses belajar di sekolah tersebut berjalan dengan normal. Apalagi di masa covid-19 ini. Juga sangat mengkhawatirkan beliau, karena anak-anak akan belajar menggunakan shif. Melihat dari beberapa bangunan yang sudah ada, sudah seharusnya SD N 007 Sei Pinang ini mendapatkan perhatian khusus.”

Terakhir, ketika ditanyakan kesiapan sekolah tersebut menyambut tahun ajaran baru, kami tetap melaksanakan yang terbaik untuk anak didik kami, prioritas utama bagaimana anak didik kami belajar dengan nyaman walaupun dengan kondisi tanpa mobiler, anak didik kami harus tetap semangat, sebab merekalah yang akan menentukan nasib bangsa ini ke depannya. Kemudian beliau juga menambahkan, pihak pemerintah Desa Sei Pinang sudah siap membantu kalau seandainya dibutuhkan.

(YK)

Tags :

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Kemenham RI Kanwil Sumut Gelar Rapat Identifikasi Dugaan Pelanggaran HAM di Labuhanbatu

Hidayat Chan

23 Jan 2026

Post Views: 14 PIRNAS.COM|LABUHANBATU-Kementerian Hak Asasi Manusia (Kemenham) Republik Indonesia Kantor Wilayah Sumatera Utara menggelar rapat identifikasi dugaan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) bertempat di Ruang Rapat Bupati, Kompleks Sekretariat Daerah Kabupaten Labuhanbatu, Jumat (23/01). Rapat tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenham Sumatera Utara, Dr. Flora Nainggolan, dan dihadiri oleh Kepala Bagian …

Rapat Koordinasi Awal GTRA Kabupaten Labuhanbatu 2026 Digelar 

Hidayat Chan

23 Jan 2026

Post Views: 17 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu menggelar Rapat Koordinasi Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) Kabupaten Labuhanbatu sebagai upaya memperkuat sinergi lintas sektor dalam penataan aset dan penyelesaian konflik agraria di wilayah kabupaten Labuhanbatu. Rapat koordinasi yang berlangsung di ruang rapat Bupati Labuhanbatu jalan SM Raja Rantauprapat, Jum’at 23/1/2026 ini dihadiri oleh unsur pimpinan Forkopimda, …

Sidang Paripurna Laporan Reses I DPRD Tahun 2025 Dihadiri Wakil Bupati 

Hidayat Chan

23 Jan 2026

Post Views: 330 PIRNAS.COM|Labuhanbatu -Wakil Bupati Labuhanbatu, H. Jamri ST, menghadiri Rapat Paripurna Penyampaian Laporan Hasil Pelaksanaan Reses I DPRD Labuhanbatu Masa Persidangan I Tahun Persidangan II 2025. Agenda tersebut berlangsung di Ruang Rapat Sidang DPRD Labuhanbatu, Jalan SM. Raja, Kecamatan Rantau Selatan, Jumat (23/1/2026). Rapat dipimpin langsung oleh Wakil Ketua DPRD Labuhanbatu, H. Andi …

Evaluasi Program MBG, Sekda Labuhanbatu Ajak Pengelola Dapur dan SPPG Perkuat Komitmen Pelayanan

Hidayat Chan

20 Jan 2026

Post Views: 448 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu terus berupaya memastikan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) berjalan dengan baik dan memberi manfaat maksimal bagi masyarakat. Sebagai bentuk kepedulian dan pengawasan, Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhanbatu Ir. Hasan Heri Rambe, selaku Ketua Satuan Tugas (Kasatgas) MBG, menggelar rapat evaluasi bersama para pengelola dapur dan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi …

Paparkan Program ‘Gema Sahabat’, Bupati Labuhanbatu Dinyatakan Berhak Terima Anugerah Kebudayaan PWI Pusat Tahun 2026

Hidayat Chan

19 Jan 2026

Post Views: 478 PIRNAS.COM|LABUHANBATU-Bupati Labuhanbatu, dr. Hj. Maya Hasmita, Sp.OG., M.K.M., direncanakan menerima penghargaan Anugerah Kebudayaan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat tahun 2026, pada puncak perayaan Hari Pers Nasional (HPN) yang akan digelar di Serang, Banten, pada 9 Februari 2026 mendatang. Ketetapan itu tertuang dalam Berita Acara Anugerah Kebudayaan PWI Pusat : Kategori Bupati/Walikota Pada …

Antisipasi Cuaca Ekstrem, Sekda Labuhanbatu Dorong Penguatan Organisasi BPBD dan Budaya Gotong Royong

Hidayat Chan

19 Jan 2026

Post Views: 340 PIRNAS.COM|Labuhanbatu-Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu tengah bersiap melakukan transformasi struktural pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sekaligus memperketat kewaspadaan terhadap ancaman cuaca ekstrem. Hal tersebut ditegaskan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Labuhanbatu, Ir. Hasan Heri Rambe, saat memimpin Apel Gabungan Kelompok I di Lapangan BKPP, Senin (19/1). ​Dalam amanatnya, Sekda mengungkapkan bahwa penataan organisasi …

Kategori Terpopuler