Home » Daerah » H. ANDI SUHAIMI DALIMUNTHE LANTIK 14 ORANG KEPALA DESA TERPILIH

H. ANDI SUHAIMI DALIMUNTHE LANTIK 14 ORANG KEPALA DESA TERPILIH

Pirnas.com 12 Feb 2020

PIRNAS.COM & PIRNAS.ORG |RANTAUPRAPAT – H. Andi Suhaimi Dalimunthe, S.T., M.T. secara resmi telah memberikan sumpah jabatan dan melantik 14 orang Kepala Desa terpilih, Rabu (12/2/2020) pagi di ruang data dan karya Kantor Bupati Labuhanbatu. Pelantikan ini adalah pasca pemilihan Kepala Desa serentak di Kabupaten Labuhanbatu pada tanggal 28 Desember 2019 lalu.

Bupati Labuhanbatu H. Andi Suhaimi Dalimunthe, S.T., M.T. di tengah-tengah pelantikan menyebutkan, “Bahwa sumpah yang telah diucapkan merupakan tanggung jawab terhadap bangsa, negara dan pancasila, dan sumpah yang merupakan tanggung jawab kepada kesejahteraan masyarakat, utamakanlah kepentingan masyarakat ketimbang pribadi, karena kehadiran kita disana sebagai pelayan masyarakat, bukan untuk di layani masyarakat”, kata Andi Suhaimi.

Disamping itu, Andi Suhaimi juga mengingatkan, “Saudara perlu menyadari sumpah ini tidak saja disaksikan oleh kami yang ada disini maupun diri saudara sendiri, namun sumpah ini di saksikan oleh Allah SWT, maka embanlah amanah yang tertuang dalam sumpah saudara. Saya percaya saudara semua mampu menjalankan amanah sebaik-baik nya dan sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku.” Tegasnya.

Dalam kesempatan itu Andi juga mengatakan, “jangan cepat merasa puas atau berbangga hati, jabatan adalah hanya bersifat sementara, dari itu pergunakanlah jabatan ini sebaik-baiknya, ke depannya saudara dihadapkan pada tugas-tugas yang sangat kompleks yang harus dilakukan, antara lain tugas di Bidang Penyelenggaraan Pemerintah Desa, Bidang Pembangunan Desa, Bidang Pemberdayaan Masyarakat, dalam implementasinya tugas tersebut bukanlah hal mudah namun dituntut keseriusan dan kesungguhan saudara.” Ungkapnya.

“Tanda jabatan yang baru saya sematkan tadi mengandung makna yang sangat mendalam, di pundak saudara saya titipkan amanah masyarakat yang ingin diayomi dan mendapat pelayanan yang terbaik dari saudara. Masyarakat menantikan kebijakan dan strategi yang akan saudara lakukan ke depan, sehingga mampu mengatasi berbagai permasalahan yang mereka hadapi”, tegas Andi Suhaimi.

Andi menyampaikan, ada sebagian kecil masyarakat yang tidak mendukung saudara dan begitu juga sebaliknya. Sejak pelantikan ini saya sampaikan bahwa saudara bukanlah Kepala Desa untuk sekelompok masyarakat, melainkan saudara adalah Kepala Desa untuk seluruh masyarakat. Perbedaan dalam demokrasi adalah hal yang biasa. Tetapi beranjak dari perbedaan-perbedaan itu, mari satukan pandangan dan jadikan satu potensi untuk menatap masa depan desa yang lebih baik kedepan.

Adapun dasar pelantikan tersebut keputusan Bupati Labuhanbatu nomor 141/91 s.d 100/dpmd/2020 tanggal 5 Februari 2020 tentang pemberhentian pejabat Kepala Desa, pengesahan dan pengangkatan Kepala Desa terpilih pemilihan Kepala Desa serentak di Kabupaten Labuhanbatu tahun 2019.

Ke empat belas Kepala Desa terpilih yang dilantik tersebut adalah Arifin Sinurat sebagai Kepala Desa terpilih Aek Buru Selatan, Rully Alfan Hasibuan sebagai Kepala Desa Perbaungan, Masngut S.Sos. Kepala Desa Kampung Dalam, Sardi Kepala Desa Emplasmen, Sugeng Kepala Desa N-7 Aek Nabara, Legino Kepala Desa S-5 Aek Nabara, Katiman Kepala Desa Meranti, Zulfahmi Kepala Desa Perk. Bilah, Wahidin Kepala Desa Perk. Ajamu, Sudiyanto Kepala Desa Sei Tawar, Bangkit Rambe Kepala Desa Bandar Tinggi, Supriyanto Kepala Desa Lingga Tiga, Muhammad Asmui kepala Desa Tampang, dan Syafrizal Kepala Desa terpilih Sei Sanggul.

Kegiatan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan yang dilakukan Bupati Labuhanbatu tersebut turut di hadiri Wakapolres Labuhanbatu Muhammad Taufik, S.E., M.H., Kasdim 0209/LB Mayor ARH Muji Santoso, Ketua TP. PKK Hj. Rosmanidar Hasibuan, Ketua DPRD Labuhanbatu Meyka Riyanti Siregar, para Asisten, Kepala OPD, Staf Ahli, Kabag dan para Camat.

(Hyt/Tim)

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Kemenham RI Kanwil Sumut Gelar Rapat Identifikasi Dugaan Pelanggaran HAM di Labuhanbatu

Hidayat Chan

23 Jan 2026

Post Views: 4 PIRNAS.COM|LABUHANBATU-Kementerian Hak Asasi Manusia (Kemenham) Republik Indonesia Kantor Wilayah Sumatera Utara menggelar rapat identifikasi dugaan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) bertempat di Ruang Rapat Bupati, Kompleks Sekretariat Daerah Kabupaten Labuhanbatu, Jumat (23/01). Rapat tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenham Sumatera Utara, Dr. Flora Nainggolan, dan dihadiri oleh Kepala Bagian …

Rapat Koordinasi Awal GTRA Kabupaten Labuhanbatu 2026 Digelar 

Hidayat Chan

23 Jan 2026

Post Views: 6 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu menggelar Rapat Koordinasi Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) Kabupaten Labuhanbatu sebagai upaya memperkuat sinergi lintas sektor dalam penataan aset dan penyelesaian konflik agraria di wilayah kabupaten Labuhanbatu. Rapat koordinasi yang berlangsung di ruang rapat Bupati Labuhanbatu jalan SM Raja Rantauprapat, Jum’at 23/1/2026 ini dihadiri oleh unsur pimpinan Forkopimda, …

Evaluasi Program MBG, Sekda Labuhanbatu Ajak Pengelola Dapur dan SPPG Perkuat Komitmen Pelayanan

Hidayat Chan

20 Jan 2026

Post Views: 438 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu terus berupaya memastikan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) berjalan dengan baik dan memberi manfaat maksimal bagi masyarakat. Sebagai bentuk kepedulian dan pengawasan, Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhanbatu Ir. Hasan Heri Rambe, selaku Ketua Satuan Tugas (Kasatgas) MBG, menggelar rapat evaluasi bersama para pengelola dapur dan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi …

Paparkan Program ‘Gema Sahabat’, Bupati Labuhanbatu Dinyatakan Berhak Terima Anugerah Kebudayaan PWI Pusat Tahun 2026

Hidayat Chan

19 Jan 2026

Post Views: 469 PIRNAS.COM|LABUHANBATU-Bupati Labuhanbatu, dr. Hj. Maya Hasmita, Sp.OG., M.K.M., direncanakan menerima penghargaan Anugerah Kebudayaan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat tahun 2026, pada puncak perayaan Hari Pers Nasional (HPN) yang akan digelar di Serang, Banten, pada 9 Februari 2026 mendatang. Ketetapan itu tertuang dalam Berita Acara Anugerah Kebudayaan PWI Pusat : Kategori Bupati/Walikota Pada …

Antisipasi Cuaca Ekstrem, Sekda Labuhanbatu Dorong Penguatan Organisasi BPBD dan Budaya Gotong Royong

Hidayat Chan

19 Jan 2026

Post Views: 330 PIRNAS.COM|Labuhanbatu-Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu tengah bersiap melakukan transformasi struktural pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sekaligus memperketat kewaspadaan terhadap ancaman cuaca ekstrem. Hal tersebut ditegaskan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Labuhanbatu, Ir. Hasan Heri Rambe, saat memimpin Apel Gabungan Kelompok I di Lapangan BKPP, Senin (19/1). ​Dalam amanatnya, Sekda mengungkapkan bahwa penataan organisasi …

Wujudkan Labuhanbatu Bersih, DLH dan Unsur Muspika Pasang Spanduk Larangan Buang Sampah di Aek Nabara

Hidayat Chan

15 Jan 2026

Post Views: 366 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Dalam rangka mewujudkan program Bupati Labuhanbatu dr. Hj. Maya Hasmita Sp.OG. M.KM, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) bersinergi dengan jajaran pimpinan Kecamatan Bilah Hulu melakukan langkah tegas dalam penanganan sampah. Upaya ini dilakukan melalui pemasangan spanduk imbauan Peraturan Daerah (PERDA) mengenai larangan membuang sampah sembarangan di kawasan Pasar Aek Nabara, Kecamatan Bilah …

Kategori Terpopuler