Home » Berita » Kabupaten Labuhanbatu Jadi Tuan Rumah P2K Wilayah Kerja Kantor Regional VI BKN Medan

Kabupaten Labuhanbatu Jadi Tuan Rumah P2K Wilayah Kerja Kantor Regional VI BKN Medan

Hidayat Chan 09 Okt 2025

PIRNAS.COM|Labuhanbatu – Bupati Labuhanbatu, dr. Hj. Maya Hasmita, resmi membuka kegiatan Pendekatan Pelayanan Kepegawaian (P2K) di wilayah kerja Kantor Regional VI BKN Medan, Pantai Timur, Kamis (9/10/25) di Aula Pendopo, Rumah Dinas Bupati Labuhanbatu.

Kegiatan itu, turut dihadiri Kepala Kantor Regional VI BKN Medan, Dr. Janry H.U.P Simanungkalit., Sekdakab Labuhanbatu, Ir. Hasan Heri Rambe, dan perwakilan kepala daerah wilayah kerja Pantai Timur meliputi Kabupaten Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara, Labuhanbatu Selatan, Asahan, Batubara, dan Kota Tanjung Balai.

Mengawali sambutannya, Bupati Labuhanbatu mengucapkan selamat datang kepada Kepala Regional VI BKN Medan, dan perwakilan kabupaten/kota yang telah hadir di bumi Ika Bina En Pabolo. Ia berharap, kehadiran semuanya dapat menjadi penambah semangat mereka sebagai penyelenggara.

“Selamat datang di bumi Ika Bina En Pabolo, semoga perjalanan bapak menyenangkan, dan kehadiran bapak menjadi suatu semangat bagi kami penyelenggara yang ada di Kabupaten Labuhanbatu,”ucapnya.

Ia juga menyambut baik, dan turut memberikan apresiasi kepada Kepala Kantor Regional VI BKN Medan, yang telah berkenan menunjuk Kabupaten Labuhanbatu, sebagai tuan rumah pelaksanaan pendekatan dan pelayanan kepegawaian wilayah kerja Regional VI.

“Saya sangat menyambut baik, dan mengapresiasi inisiatif Regional VI BKN, yang telah menjadikan Kabupaten Labuhanbatu sebagai tuan rumah kegiatan ini,”ucapnya lagi.

Menurutnya, kegiatan ini adalah bagian dari komitmen dan bentuk nyata Badan Kepegawaian Negara (BKN) terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN) yang berada di daerah. Ia menyebut, kegiatan ini sekaligus dapat memperkuat sinergitas antara pemerintah pusat dengan daerah.

“Kegiatan ini merupakan bentuk nyata dari komitmen BKN, khususnya di wilayah kerja Sumatera Utara, terhadap ASN di daerah. Sekaligus memperkuat sinergis antara pemerintah pusat dan daerah dalam tata kelola ASN,”sebutnya.

Ia mengatakan, kegiatan pendekatan pelayanan ini, merupakan kegiatan yang strategis dalam meningkatkan pemahaman, kompetensi, dan kepatuhan para ASN terhadap berbagai regulasi kepegawaian, apalagi di tengah era digital dan reformasi birokrasi saat ini.

“Pendekatan pelayanan seperti ini sangatlah strategis untuk meningkatkan pemahaman, kompetensi, dan kepatuhan ASN terhadap regulasi kepegawaian, terlebih di era digital dan reformasi birokrasi,”katanya.

Diakhir sambutannya, ia kembali mengingatkan ASN yang saat ini benar-benar dituntut untuk adaptif, profesional, dan memiliki integritas sesuai konsep yang berakhlak sebagai ‘Core Values’ ASN di seluruh penjuru daerah Indonesia.

“ASN saat ini dituntut untuk adaptif, profesional, dan berintegritas sesuai konsep berakhlak sebagai Core Values ASN di seluruh Indonesia,”ucapnya.

Sementara, Kepala Kantor Regional VI BKN Medan, Dr. Janry H.U.P Simanungkalit., menjelaskan, kegiatan P2K ini, merupakan progres atau tindak lanjut dari BKN melalui BKN Medan. Mereka hadir sebagai pembantu yang akan memberi fasilitas bagi pemerintah daerah.

“Kegiatan P2K ini, merupakan kegiatan dari progres Badan Kepegawain Negara melalui BKN Medan. Disini kami dalam kegiatan ini lebih banyak ingin membantu, ingin memfasilitasi,”jelasnya.

Salah satu yang paling perlu menjadi perhatian khusus adalah perihal pensiunan ASN. Ia menyebut, jangan sampai ada ditemukan data yang pensiun, akan tetapi tidak dipensiunkan. Hal ini mengakibatkan uang terus mengalir dan pihak bersangkutan atau instansi harus mengembalikannya.

“Jadi jangan sampai ada di data kita dia pensiun, tapi tidak dipensiunkan. Akhirnya mengalir terus ini uangnya, nah nanti repot mengembalikan uangnya ini, ada dua, yang bersangkutan dan instansi,”sebutnya.

“Kemudian isu lainnya terkait manajemen ASN, kita ingin memberikan ruang bagi kepala daerah untuk memilih orang terbaiknya, kami cek untuk Labuhanbatu sudah masuk juga. Ini Labuhanbatu sudah bagus, Labura juga sudah masuk, ini kalau bisa wilayah pantai timur bisa ekspos, kalau sudah ekspos ada SK Kepala BKN diserahkan langsung ke ibu bupati dan kepala daerah masing-masing,”tutupnya.

Kegiatan yang turut dihadiri Asisten I Drs. Sarimpunan Ritonga M.Pd., pimpinan OPD Pemkab Labuhanbatu, dan Kepala BKD 6 Kabupaten/kota ini, dilanjutkan dengan sesi tanya jawab bersama Kepala Kantor Regional VI BKN Medan, Dr. Janry H.U.P Simanungkalit.(Hyt)

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Berita Terkait
Kemenham RI Kanwil Sumut Gelar Rapat Identifikasi Dugaan Pelanggaran HAM di Labuhanbatu

Hidayat Chan

23 Jan 2026

Post Views: 2 PIRNAS.COM|LABUHANBATU-Kementerian Hak Asasi Manusia (Kemenham) Republik Indonesia Kantor Wilayah Sumatera Utara menggelar rapat identifikasi dugaan pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) bertempat di Ruang Rapat Bupati, Kompleks Sekretariat Daerah Kabupaten Labuhanbatu, Jumat (23/01). Rapat tersebut dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenham Sumatera Utara, Dr. Flora Nainggolan, dan dihadiri oleh Kepala Bagian …

Rapat Koordinasi Awal GTRA Kabupaten Labuhanbatu 2026 Digelar 

Hidayat Chan

23 Jan 2026

Post Views: 4 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu menggelar Rapat Koordinasi Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) Kabupaten Labuhanbatu sebagai upaya memperkuat sinergi lintas sektor dalam penataan aset dan penyelesaian konflik agraria di wilayah kabupaten Labuhanbatu. Rapat koordinasi yang berlangsung di ruang rapat Bupati Labuhanbatu jalan SM Raja Rantauprapat, Jum’at 23/1/2026 ini dihadiri oleh unsur pimpinan Forkopimda, …

Evaluasi Program MBG, Sekda Labuhanbatu Ajak Pengelola Dapur dan SPPG Perkuat Komitmen Pelayanan

Hidayat Chan

20 Jan 2026

Post Views: 437 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu terus berupaya memastikan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) berjalan dengan baik dan memberi manfaat maksimal bagi masyarakat. Sebagai bentuk kepedulian dan pengawasan, Sekretaris Daerah Kabupaten Labuhanbatu Ir. Hasan Heri Rambe, selaku Ketua Satuan Tugas (Kasatgas) MBG, menggelar rapat evaluasi bersama para pengelola dapur dan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi …

Paparkan Program ‘Gema Sahabat’, Bupati Labuhanbatu Dinyatakan Berhak Terima Anugerah Kebudayaan PWI Pusat Tahun 2026

Hidayat Chan

19 Jan 2026

Post Views: 468 PIRNAS.COM|LABUHANBATU-Bupati Labuhanbatu, dr. Hj. Maya Hasmita, Sp.OG., M.K.M., direncanakan menerima penghargaan Anugerah Kebudayaan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat tahun 2026, pada puncak perayaan Hari Pers Nasional (HPN) yang akan digelar di Serang, Banten, pada 9 Februari 2026 mendatang. Ketetapan itu tertuang dalam Berita Acara Anugerah Kebudayaan PWI Pusat : Kategori Bupati/Walikota Pada …

Antisipasi Cuaca Ekstrem, Sekda Labuhanbatu Dorong Penguatan Organisasi BPBD dan Budaya Gotong Royong

Hidayat Chan

19 Jan 2026

Post Views: 329 PIRNAS.COM|Labuhanbatu-Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu tengah bersiap melakukan transformasi struktural pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sekaligus memperketat kewaspadaan terhadap ancaman cuaca ekstrem. Hal tersebut ditegaskan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Labuhanbatu, Ir. Hasan Heri Rambe, saat memimpin Apel Gabungan Kelompok I di Lapangan BKPP, Senin (19/1). ​Dalam amanatnya, Sekda mengungkapkan bahwa penataan organisasi …

Wujudkan Labuhanbatu Bersih, DLH dan Unsur Muspika Pasang Spanduk Larangan Buang Sampah di Aek Nabara

Hidayat Chan

15 Jan 2026

Post Views: 365 PIRNAS.COM|Labuhanbatu– Dalam rangka mewujudkan program Bupati Labuhanbatu dr. Hj. Maya Hasmita Sp.OG. M.KM, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) bersinergi dengan jajaran pimpinan Kecamatan Bilah Hulu melakukan langkah tegas dalam penanganan sampah. Upaya ini dilakukan melalui pemasangan spanduk imbauan Peraturan Daerah (PERDA) mengenai larangan membuang sampah sembarangan di kawasan Pasar Aek Nabara, Kecamatan Bilah …

Kategori Terpopuler